Dedy Corbuzier Dilantik jadi Staf Khusus Menhan
Jakarta, Pasuruannews.com – Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin secara resmi melantik enam Staf Khusus (Stafsus) Kementerian Pertahanan (Kemenhan) pada Selasa (11/2/2025) di Jakarta. Pelantikan stafsus Menhan ini bertujuan memperkuat kolaborasi di berbagai bidang demi memperkokoh sistem pertahanan nasional. Di antara, enam stafsus Menhan yang dilantik hari ini, ada nama mantan pesulap kondang sekaligus kreator konten, Deddy Corbuzier Berikut ini daftar stafsus Menhan Sjafrie Sjamsoeddin beserta tugasnya: Mayjen TNI (Purn) Sudrajat sebagai Staf Khusus Menhan Bidang Diplomasi Pertahanan. Kris Wijoyo Soepandji sebagai Staf Khusus Menhan Bidang Tata Negara. Deodatus Andreas Deddy Cahyadi Sunjoyo atau Deddy Corbuzier sebagai Staf…