KPU Kabupaten Pasuruan Tetapkan Rusdi-Gus Shobih Menang dalam Pilkada 2024
Pasuruan, Pasuruannews.com – Setelah dua hari rapat rekapitulasi suara akhirnya KPU Kabupaten Pasuruan menetapkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan Nomor urut 2 H.M Rusdi Sutejo dan M.Shobih Asrori memenangkan kontestasi Pilkada Pasuruan tahun 2024. Kamis (5/12/2024) Setelah tahapan-tahapan Rekapitulasi Suara dimulai dari tingkat Desa hingga Kabupaten diadakan, pasangan Rubih (Rusdi- Gus Shobih) dinyatakan unggul mutlak dengan perolehan suara 542.875 suara sah. Sedangkan pasangan Mudah (Gus Mujib – Ning Wardah) hanya berhasil memperoleh 327.126 suara sah. Dengan jumlah suara sah sebanyak 870.002 dan suara tidak sah 37.371 suara. Ainul Yaqin selaku ketua KPU Kabupaten Pasuruan menyatakan penghitungan suara rekapitulasi…