Kategori: Kepolisian

Kapolri & Panglima TNI Tinjau Posko Terpadu Operasi Lilin 2024 di Bandara I Gusti Ngurah Rai

  Dalam kunjungannya, Kapolri meninjau langsung fasilitas posko terpadu dan berdialog dengan petugas gabungan dari Polri, TNI, dan berbagai instansi terkait. Posko ini difungsikan untuk memantau arus penumpang, memberikan layanan informasi, dan menangani situasi darurat yang mungkin terjadi selama libur akhir tahun. “Bandara Ngurah Rai adalah salah satu titik penting yang perlu dijaga dengan baik. Posko terpadu ini memiliki peran strategis dalam memastikan kelancaran arus penumpang dan keamanan bagi masyarakat yang bepergian, baik untuk berlibur maupun menjalankan ibadah Natal,” ujar Kapolri. Kapolri juga menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dalam menjalankan Operasi Lilin 2024. Selain pengamanan fisik, ia meminta seluruh personel memberikan…

Polres Pasuruan Musnahkan Barang Bukti Narkotika, Miras, dan Knalpot Brong

PASURUAN,Pasuruannews.com,–Polres Pasuruan menggelar acara pemusnahan barang bukti narkotika, minuman keras (miras), dan knalpot brong hasil penyisihan kasus selama periode 1 Januari 2024 hingga 20 Desember 2024. Acara tersebut dihadiri oleh PJ Bupati Pasuruan Nur Kholis, Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Syamsul Hidayat, dan steak holder lainnya dan berlangsung di Lapangan Sarja Arca Racana Polres Pasuruan pada Jumat (20/12/24). Barang bukti yang dimusnahkan meliputi narkotika golongan I jenis sabu seberat 1.064 gram, miras berbagai merek sebanyak 4.751 botol, serta 167 unit knalpot brong. Selama periode tersebut, Polres Pasuruan mengamankan 251 tersangka, yang terdiri dari 245 laki-laki dan 6 perempuan. Dua tersangka dengan…

Jelang Nataru Satgas Pangan Polres Malang dan Forkopimda Sidak Pasar Pantau Stabilitas Harga Pangan

MALANG, Pasuruannews com,–Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 ( Nataru) Satgas Pangan Polres Malang Polda Jatim bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Malang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Tumpang, Kabupaten Malang, Kamis (19/12/2024).   Sidak ini dilakukan untuk memastikan harga pangan tetap stabil dan stok bahan pokok mencukupi kebutuhan masyarakat.   Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, mengatakan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Pemerintah Pusat untuk memantau inflasi dan menjaga kestabilan harga pangan di pasaran.   “Satgas Pangan Polres Malang beserta Forkopimda melakukan sidak pasar untuk pemantauan stabilitas harga pokok pangan terutama menjelang…

Kapolres Pasuruan Tanamkan Ketahanan Pangan, Pimpin Pemberian Pupuk di Desa Sentul

PASURUAN,Kabar99news.com, – Dalam upaya mendukung program Asta Cita Presiden Republik Indonesia terkait ketahanan pangan, Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan, memimpin kegiatan pemberian pupuk tanaman jagung di Dusun Kebunjati, Desa Sentul, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Rabu (18/12/2024).

Polres Pasuruan Tangkap Dua Pelaku Pencurian di Apotek Barokah Bangil

PASURUAN,Kabar99news.com, – Satreskrim Polres Pasuruan berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan di Apotek Barokah, Desa Blawi, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan. Dua tersangka, ADP (35) dan HA (43), telah diamankan oleh tim Unit I/Pidum yang dipimpin Kanit Pidum IPDA Djoko Yulianto, S.H.   Kasus ini bermula pada Rabu, 11 Desember 2024, saat pelapor, Sri Jumiati, pemilik apotek, mendapat laporan dari karyawan bahwa apoteknya telah dibobol. Pelapor menemukan gembok pintu pagar dan pintu apotek rusak, serta sejumlah barang hilang, termasuk uang tunai Rp 25,8 juta, satu unit ponsel OPPO A77s, dan beberapa produk obat-obatan serta susu. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 36,7 juta.  …

“Si Sumeh” dan “Si Sabar” Polres Pasuruan Kota Kembali Berbagi Makanan Sehat Bergizi Gratis bagi Pelajar*

KOTA PASURUAN,Pasuruannews.com,– Polres Pasuruan Kota Polda Jatim kembali menggelar kegiatan rutin yang bertajuk “Si Sabar” (Polisi Sahabat Pelajar) dan “Si Sumeh” (Dapur Mobile Polres Pasuruan Kota) di SMK Untung Suropati Kota Pasuruan.   Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Pasuruan Kota Polda Jatim untuk mewujudkan Asta Cita yang menjadi program pemerintah terkait pemberian makanan sehat bergizi gratis kepada para pelajar.   Pada kegitan tersebut, Polrrs Pasuruan Kota Polda Jatim juga memberikan arahan dan pembinaan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, kenakalan remaja, serta peran aktif pelajar dalam menjaga kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).   Kapolres Pasuruan Kota AKBP Davis Busin Siswara,…

Kapolri: Direktorat PPA dan PPO Harus Jadi Leader Kesetaraan Gender

JAKARTA, Pasuruannews.com,–Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo meminta agar Direktorat PPA dan PPO tidak hanya menjadi penegak hukum atas segala tindakan kekerasan terhadap perempuan dan anak. Jenderal Sigit menyebut, Direktorat PPA dan PPO harus menjadi motivator bagi perempuan atas kesetaraan gender. “Diharapkan dapat memberikan afirmasi terhadap kepemimpinan perempuan Indonesia sekaligus menjadi motivasi bahwa perempuan Indonesia memiliki ruang dan kesempatan yang sama untuk berkarya membangun bangsa,” ujar Jenderal Sigit dalam sambutan di acara Gender Mainstreaming Insight: Equality in Action, Insight in Policy, Selasa (17/12/24). Jenderal Sigit menekankan, Direktorat PPA dan PPO harus menjadi garda terdepan dalam mempromosikan kesetaraan gender. Selain…

Satresnarkoba Polres Pasuruan Ungkap 2 Kg Sabu dalam Program 100 Hari Presiden RI

PASURUAN,Pasuruannews.com, – Satresnarkoba Polres Pasuruan berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika golongan I jenis sabu dengan barang bukti lebih dari 2 kilogram.   Pengungkapan ini dilakukan pada Kamis, 12 Desember 2024, di sebuah rumah di Jl. Pepaya, Kelurahan Pandaan, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, sebagai bagian dari program prioritas 100 hari kerja Presiden RI.   Kasat Resnarkoba Polres Pasuruan, IPTU Agus Yulianto, SH. MH., menyatakan bahwa pengungkapan ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam memberantas narkoba. “Kami berkomitmen untuk menindak tegas peredaran narkoba di wilayah hukum kami, khususnya dalam mendukung program 100 hari Presiden RI,” ujar IPTU Agus.   Tersangka yang ditangkap…

Polres Pasuruan Gelar Pemeriksaan Senjata Api Dinas untuk Tingkatkan Disiplin Anggota

PASURUAN,Pasuruannews.com, – Polres Pasuruan melaksanakan pemeriksaan dan pengawasan terhadap penggunaan senjata api (senpi) dinas oleh personelnya. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Propam Polres Pasuruan, IPTU Arif Rahman Hakim, S.H., dan berlangsung di Lapangan Apel Sarja Arya Racana Polres Pasuruan, Senin (16/12/24).   Pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan senjata api dinas yang dipegang oleh personel dalam kondisi baik, bersih, dan digunakan sesuai dengan prosedur. Selain itu, langkah ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan terhadap potensi penyalahgunaan senjata.   Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pengecekan administrasi dan kebersihan senjata. Tidak ditemukan pelanggaran terkait dokumen senjata, namun beberapa anggota mendapat teguran karena kondisi senjata yang…

Jelang Nataru, Polres Pasuruan Mitigasi Jalur Surabaya-Malang, Tambal Jalan Berlubang

PASURUAN,Pasuruannews.com,– Untuk memperlancar arus lalu lintas dan meminimalisasi kecelakaan menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Satlantas Polres Pasuruan Polda Jatim mengupayakan perbaikan jalan rusak di jalur Surabaya-Malang.   Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Deni Eko Prasetyo, menjelaskan bahwa survei telah dilakukan di enam titik jalan rusak.   “Kami juga memberi tanda pada jalan yang rusak dengan cat agar pengguna jalan lebih berhati-hati,” ujarnya, Jumat (13/12/2024).   Enam titik yang menjadi fokus perbaikan tersebut meliputi wilayah selatan traffic light Exit Tol Purwodadi, Dusun Sembung, Kecamatan Purwodadi, dan selatan Koramil Purwodadi, Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi.   Selain itu, kerusakan juga…
Pengaduan via WA?