Kategori: Breaking News

Rusdi Sutejo Melantik 297 Pejabat di Lingkungan Kabupaten Pasuruan dan Dinas Baru di Kabupaten Pasuruan

Pasuruan, Pasuruannews.com- Bupati Rusdi Sutejo melantik 297 pejabat di lingkungan Kabupaten Pasuruan. Dari 297 pejabat yang dilantik, 16 orang diantaranya merupakan Pejabat Tinggi Pratama alias Eselon II. Kemudian 105 orang Jabatan Administrator atau Eselon III dan 176 orang Jabatan Pengawas alias Eselon IV. Pejabat Eselon II yang diganti diantaranya :  Rakhmat Syarifudin yang sebelumnya menjabat Inspektur atau Kepala Inspektorat kini diamanahi jabatan sebagai Kepala Dinas Ketenagakerjaan. Sedangkan Kepala Dinas Ketenagakerjaan sebelumnya, Heru Farianto dilantik sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Taufiqul Ghoni yang kini mendapat kepercayaan sebagai Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan. Eka Wara Brehaspati yang…

Batita Hilang di Sungai Gembong, Kini Ditemukan Meninggal Dunia di Pesisir Pantai Panggung Rejo

Kota Pasuruan, Pasuruannews.com – Batita yang sebelumnya dikabarkan hilang di Sungai Gembong Kota Pasuruan kini ditemukan Meninggal dunia. Balita berusia 1,5 tahun bernama El Barra Zavian Mavendra ditemukan di Pesisir Pantai Panggungrejo. Jasad korban ditemukan oleh Saiful saat melaut di pesisir pantai Panggungrejo pukul 07.30 Pagi, Minggu (04/01/2026). Sebelumnya Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD Kota Pasuruan, TNI, Polri dan Relawan lainnya melakukan pencarian pada sabtu malam namun naas bocah 1,5 tahun tersebut ditemukan jauh dari TKP. Menurut informasi yang dihimpun korban sebelumnya ditinggal ibunya masuk menyiapkan makanan dan saat tiba pintu rumah terbuka dan diduga balita tersebut…

TPA Blandongan Menggunung, Pemkot Pasuruan Larang Penggunaan Kantong Plastik Mulai Februari 2026

Kota Pasuruan, Pasuruannews.com – Upaya Pemerintah Kota Pasuruan untuk menekan beban sampah yang ada menumpuk di TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Blandongan. Data Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP) mencatat, produksi sampah di Kota Pasuruan mencapai 106 ton per hari. Dari jumlah tersebut, kantong plastik sekali pakai menjadi penyumbang utama yang sulit terurai dan memperpendek usia pakai TPA Sehingga Pemerintah Kota Pasuruan membuat kebijakan Mengurangi Beban Sampah dan sebagai langkah mewujudkan Kota Pasuruan Zero Waste, Pemerintah Kota Pasuruan Melarang Penggunaan Kantong Plastik Sekali Pakai di Toko Ritel Modern Mulai Februari 2026. Langkah ini dilakukan sebagai tindak lanjut untuk mewujudkan Kota…

Sebanyak 620 Honorer Lingkup Kabupaten Pasuruan Diangkat Menjadi PPPK Paruh Waktu

Raci, Pasuruannews.com – Hari bahagia menyelimuti 620 Para pegawai Honorer Pemkab Pasuruan. Kini nasib 620 pegawai honorer tersebut menemukan titik terang dengan diterimanya SK Pengangkatan PPPK Paruh Waktu. SK tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo dalam apel pagi karyawan Pemkab Pasuruan di Halaman Kantor Bupati Pasuruan , Senin (29/12/2025) pagi. Apel tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Pasuruan, Shobih Asrori; Sekda Yudha Triwidya Sasongko; para Asisten, Kepala OPD dan pejabat Pemkab Pasuruan lainnya. Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para pegawai yang baru saja menerima SK PPPK Paruh Waktu. ” Selamat atas diangkatnya panjenengan atas dilantiknya…

Betonisasi Jalan Kureksari-Kepuhkiriman Tuntas, Mulai Bisa Dilewati

Sidoarjo, Pasuruannews.com- Jalan Kureksari-Kepuhkiriman mulai bisa dilewati, Senin (29/12/2025). Itu karena proyek Betonisasi Jalan Kureksari-Kepuhkiriman telah tuntas dikerjakan. Namun, untuk sementara jalan cor sepanjang 1,340 km itu hanya dapat dilewati kendaraan roda dua saja. Untuk kendaraan besar, masih menunggu sampai beton benar-benar sudah kuat. Bupati Sidoarjo H. Subandi mengecek langsung kualitas jalan beton tersebut, Minggu, (28/12/2025). Dia memastikan jalan selesai dikerjakan dan siap dilewati kendaraan. “Kureksari hari ini sudah selesai, tinggal pengeringan saja,” ucapnya. Sebelumnya, Bupati H. Subandi juga melihat progres betonisasi Jalan Kedungrejo-Wadungasri. Namun ia sedikit kecewa melihat progres pengerjaan jalan beton sepanjang 1,8 km itu. Deviasinya 34 persen…

Wujud Menjaga Pelestarian Lingkungan, DPC PKB Kabupaten Pasuruan Tanam 1000 Bibit Pohon

Gempol, pasuruannews.com – Hutan sebagai jantung bumi, sebagai wujud menjaga kelestarian alam dan mengantisipasii bencana longsor serta menjaga ekologi hutan,  DPC PKB Kabupaten Pasuruan melakukan penanaman 1000 bibit pohon di wilayah kaki gunung  Penangungan Desa Wonosunyo Kecamatan Gempol pada Rabu (24/12/25) pagi. Kegiatan tersebut sebagai wujud nyata partai PKB kepada Bangsa untuk mencegah bencana musibah alam seperti banjir,erosi tanah,serta mengurangi polusi udara. ” Aksi konkret ini bentuk aksi nyata partai PKB untuk menjaga ekologi dan musibah banjir melalui menanam pohon ada 1000 bibit berbagai jenis farient sudah kita siapkan”ujar Samsul Hidayat sekretaris PKB ini. DPC PKB menanam beberapa Jenis tanaman…

Kematian Mahasiswi UMM di Wonorejo Kini Mulai Terungkap

Wonorejo, Pasuruannews.com – Misteri Kematian Mahasiswi UMM yang menggemparkan warga kini perlahan mulai terungkap. Mahasiswi UMM tersebut diketahui bernama Faradilla Amalia Najwa (21) dari hasil penyelidikan korban adalah warga Desa Tiris Kabupaten Probolinggo Mahasiswa Fakultas Hukum angkatan tahun 2024. Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang hendak panen Jagung pukul 06.30 wib Saat memarkir mobil di atas jembatan menuju sawah, Rohim (45) melihat sosok perempuan tergeletak di dasar sungai. Korban mengenakan jaket hitam, celana kain warna krem, dan masih memakai helm warna pink. “Dia tidak bergerak. Saya menghubungi Suud (warga lain) dan dia laporan ke polsek,” ujar Rohim. Korban ditemukan…

Ribuan Jamaah Hadir Dalam Dzikrul Ghofilin, untuk Keselamatan Kabupaten Pasuruan

Pandaan, Pasuruannews.com – Ribuan Jamaah memadati jalan Nasional tepatnya kelurahan Karangjati Kecamatan Pandaan kabupaten Pasuruan pada Minggu pagi (14/12/2025). Jamaah tersebut dari berbagai kabupaten maupun kota seperti Sidoarjo, Mojokerto, Malang serta warga sekitar Pasuruan. Kedatangan mereka tak lain untuk menggelar doa bersama melalui lantunan gebyar sholawat dan Dzikrul Ghofilin. Kegiatan Dzikrul Ghofilin baru pertama kali digelar oleh Pemkab Pasuruan bersama panitia CFD Pandaan dan di dukung penuh oleh ketua DPRD Syamsul Hidayat, anggota Dewan serta jajaran Forkopimcam Kecamatan Pandaan. Kegiatan tersebut bertujuan sebagai doa menjelang akhir tahun dan mendoakan Kabupaten Pasuruan agar selamat dan dijauhkan dari segala bencana dan mara…

Dinas Bina Marga Pacu Penyelesaian Pemeliharaan Jalan Kaliputih–Wonolilo Agar Nyaman Dilalui Warga

Pasuruan,pasuruannews.com– Upaya Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi (BMBK) Kabupaten Pasuruan dalam meningkatkan kualitas infrastruktur jalan terus berlanjut. Setelah tahap pemasangan paving rampung, kini pekerjaan berlanjut ke proses pengecoran rigid beton pada ruas jalan Kaliputih–Wonolilo, Desa Sumbersuko, Kecamatan Gempol. Pada Jumat (05/12/2025) siang, Bayu selaku pelaksana dari CV Bangun Cipta Marta Nusantara menyampaikan bahwa proses pengecoran mulai dilakukan sejak Kamis. Namun pengerjaan tidak bisa dilakukan secara serentak karena tingginya mobilitas kendaraan yang melintas di lokasi proyek. “Pengecoran dengan beton rigid mulai Kamis kemarin, tapi tidak bisa langsung kanan-kiri karena jalan merupakan akses dump truk pengangkut material,” jelasnya di lokasi. Adapun…

Hendak Menyelamatkan Sapi Miliknya, Warga Tutur Meninggal Dunia Tertimbun Longsor Susulan

Tutur, Pasuruannews.com – Hujan intensitas deras yang mengguyur di desa Tlogosari Kecamatan Tutur mulai pukul 13.00 wib mengakibatkan tebing sekitar pemukiman warga ambrol atau longsor. Longsor tersebut menelan korban jiwa di Desa Tlogosari Kecamatan Tutur, korban bernama Sueb (46) meninggal dunia tertimbun material longsor, Jumat (5/12/2025) pukul 18.30 wib. Berawal dari korban ingin memindahkan sapi-sapi miliknya usai kandang belakang rumahnya tertimpa longsor. “Korban pemilik rumah itu berniat mengevakuasi 5 ekor sapi miliknya untuk dipindahkan, karena kandang sapinya kena longsor,” ujar Kapolsek Nongkojajar AKP Budi Luhur. Empat sapi milik korban berhasil dievakuasi, saat evakuasi sapi selanjutnya terjadi longsor susulan. ” Korban…
Pengaduan via WA?