Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Asal Bali, Diduga Karena Rem Blong
Malang, pasuruannews.com – Kecelakaan terjadi di Kota Batu. Bus Pariwisata Sakhindra Trans dengan Nomor Polisi DK 7942 diduga dikarenakan rem blong menyebabkan insiden laka di sekitar Batu Town Square, Rabu (8/1/2025) malam.
Kecelakaan diketahui berawal saat bus dari arah kota Batu menuju Malang. Nahas di sekitar jalan Imam Bonjol bus mengalami rem blong.
Dalam insiden itu, bus menabrak sejumlah kendaraan yang melintas hingga menyebabkan empat orang meninggal dunia. Bus akhirnya berhenti setelah menabrak pohon di depan SMPN 3 Batu.
“Bus Pariwisata yang melaju ini berasal dari Bali, dan hendak pulang dari belokan bus tersebut melaju dengan kencang” Ujar Ayu slaah satu saksi mata.
Ayu menambahkan Dibelakang bus tersebut terdapat tulisan Kunjungan Industri SMK TI Bali Global Badung tujuan Semarang-Yogyakarta-Malang, tanggal 5-9 Januari 2025.
Korban MD (meninggal) maupun luka berat, luka ringan saat ini sudah dibawa ke rumah sakit. Ada sekitar 10 ambulans yang tadi membawa para korban,” kata Ipda Gema Indra Kanit Turjawali Polres Batu.
Dia menambahkan, total ada sembilan kendaraan yang tertabrak bus, yakni lima mobil dan empat motor. “Ada beberapa korban yang dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara maupun RSU Karsa Husada Batu,” tambahnya.
Rombongan di dalam bus mengalami syok melihat insiden tersebut. Saat ini polisi sedang mendalami insiden tersebut. (Wul/Red)