Puluhan Penyandang Disabilitas Di Bondowoso Ikuti Vaksinasi Merdeka

BONDOWOSO,pasnews.com – Puluhan penyandang disabilitas mengikuti vaksinasi merdeka, di Mapolres Bondowoso, Selasa (10/8/2021).

Mereka mengikuti gerakan vaksinasi yang diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 76 oleh jajaran Kepolisian Resort setempat.

Advertisement

Dalam kegiatan yang bekerjasama dengan jajaran pemerintah kabupaten ini, juga dilakukan pemberian bantuan sosial bagi setiap difabel.

Menurut Kapolres Bondowoso AKBP Herman Priyanto, kaum difabel memiliki hak yang sama untuk divaksin.

Karena itulah pada vaksinasi menggunakan vaksin Sinofharm ini, pihaknya memprioritaskan kaum difabel.

“Hari ini yang terdata ada sekitar 75,” ujarnya.

Kendati jumlah penyandang disabilitas di Bondowoso mencapai ratusan. Namun, kebanyakan masih belum memenuhi syarat usia untuk divaksin.

“Ada yang mobilisasinya susah. Jadi nanti kami yang akan jemput bola sama teman-teman Dinkes, untuk ke Puskesmas-pukesmas,” ujarnya.

Ia mengaku vaksinasi serentak di seluruh jajaran Polres Jawa Timur ini dilakukan sebagai salah satu strategi dalam percepatan vaksinasi.

Sehingga tujuan untuk membentuk herd imunity bisa tercapai.

“Sekali lagi ini bertujuan untuk membentuk herd imunity,” ujarnya.

Kapolres Herman menjelaskan selama ini pihaknya juga sudah turut melakukan vaksinasi di berbagai titik. Bahkan, juga telah dilakukan vaksinasi door to door.

Karena memang semua lini pun berupaya untuk mensukseskan percepatan vaksinasi ini.

“Mudah-mudahan capaian vaksinasi terus meningkat,” katanya.

Wakil Bupati Irwan Bachtiar Rahmat menerangkan, ini program kepolisian se Jawa Timur seluruh Polres.

Yakni vaksinasi yang menyasar kaum difabel dalam rangka merah putih.

“Termasuk yang ODGJ akan divaksin juga,” urainya.

Sementara itu, Pj Kepala Dinas Sosial Anisatul Hamidah menjabarkan jumlah difable di Bondowoso mencapai ratusan. Namun, mayoritas di antaranya masih berusia di bawah 12 tahun.

“Kami siap mendukung vaksinasi di Bondowoso,” tutupnya.(AN)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Tasyakuran HUT Humas ke-74, Polres Pasuruan Gelar “Ngopi Bareng Awak Media”

Gempol, pasuruannews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-74, Polres Pasuruan menggelar…

1 hari ago

DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan Nasional 2025

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Hari Pahlawan Nasional - 10…

2 hari ago

Perwakilan Umat Hindu Disambut Hangat Ketua DPRD, PHDI Meminta Umat Hindu Diperhatikan

Pasuruan,pasuruannews.com - Sejumlah perwakilan umat hindu yang tergabung dalam Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Wanita…

3 hari ago

Sosialisasi Pencegahan Narkoba, HIV/AIDS, TBC, dan Malaria di Kelurahan Kauman: Wujud Kepedulian Bersama terhadap Kesehatan Masyarakat

Bangil, pasuruannews.com – Pemerintah Kelurahan Kauman menggelar kegiatan sosialisasi bertajuk “Pencegahan dan Pengendalian Bahaya Narkoba,…

4 hari ago

Pemkab Sidoarjo Gelar Pilkades Serentak 2026 di 80 Desa

Sidoarjo,pasuruannews.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo menetapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada tahun…

5 hari ago

Sidang Praperadilan Pembongkaran Makam di Winongan Di Tolak

Pasuruan,pasuruannews.com - Pengadilan Negeri (PN) Bangil menolak seluruh permohonan praperadilan yang diajukan tim kuasa hukum…

5 hari ago