Bulan: Juli 2021

Cek Penggunaan Aplikasi Tracer Silacak, Panglima TNI Dan Kabaharkam Didampingi Forkopimda Jawa Timur

SURABAYA,pasnews.com-Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta dan Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak dampingi Panglima TNI serta Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) melakukan kunjungan di Jawa Timur, pada Sabtu (31/7/2021). Dalam kunjungannya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kabaharkam Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto, melakukan pengecekan terhadap tim Nakes dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa di lapangan. Pengecekan tersebut dilakukan di sejumlah Puskesmas di Jawa Timur, diantaranya Puskesmas Porong Sidoarjo, Puskesmas Lawang, Puskesmas Singosari, dan Puskesmas Polowijen Blimbing. Disetiap kunjungannya, Panglima TNI dan Kabaharkam melakukan pengecekan kepada anggota TNI…

Hingga Pulau Terpencil, Polres Probolinggo Kota Salurkan Bansos Untuk Warga Terdampak Covid-19

PROBOLINGGO,pasnews.com – Dalam rangka percepatan penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) PPKM Level IV, Kapolres Probolinggo Kota AKBP Raden Muhammad Jauhari, S.H., S.I.K., M.Si, memimpin langsung pelaksanaan penyaluran bantuan sosial bagi 400 Kepala Keluarga di Pulau Gili Ketapang Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo. Sabtu (31/07/2021) Pulau Gili Ketapang merupakan satu pulau kecil di Kabupaten Probolinggo dengan luas wilayah 0,61 Km2 dengan jumlah penduduk sebanyak 9.500 Jiwa, dimana Pulau Gili berjarak 3 Mil dari dermaga Pelabuhan Tanjung Tembaga Kota Probolinggo. Kapolres menuturkan bahwa kegiatan penyaluran bantuan sosial berupa 2 Ton Beras diharapkan dapat membantu perekonomian warga masyarakat Pulau Gili ditengah penerapan PPKM Level IV.…

Angkat Dan Kibarkan Bendera Merah Putih, Polres Probolinggo Gelar Vaksin Serentak Dan Pendistribusian Bansos

PROBOLINGGO,pasnews.com – Polres Probolinggo menggelar Gerai Vaksin dan Pendistribusian Bansos di Mapolres Probolinggo, Sabtu (31/7/2021). Vaksinasi itu diikuti oleh Ormas, LSM, Satpam dan Nakes. Satu per satu dari mereka mendatangi pos screening dan dilanjut suntik vaksin. Giat itu dihadiri langsung oleh Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi, Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko, Kodim 0820 Letkol Inf, Imam Wibowo dan Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Andi Suryanto Wibowo. Polres juga menyempatkan untuk mendistribusikan bansos berupa beras kepada peserta vaksinasi dan diberikan secara simbolis oleh Muspida. AKBP Teuku Arsya Khadafi menyebut, Polres Probolinggo terus menggalakkan vaksinasi bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo. Selain itu giat…

Kondisi Fisik Tak Surutkan Semangat Kakek Suwadi Ikut Vaksinasi

MALANG,pasnews.com – Kondisi fisik yang menurun dan persoalan usia, tidak mengurungkan niatnya untuk tetap sehat di massa pandemi Covid-19. Dengan tubuh lemah, dia pun antusias mengikuti vaksinasi massal yang digelar Forkopimda Kabupaten Malang di SDN Saptorenggo II, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, Sabtu (31/7/2021) siang. Dia adalah Suwandi. Kakek berusia 66 tahun ini memiliki komitmen yang terpuji. Dia tidak memilih di rumah dan menerima keadaan tapi berseikeras untuk tetap mendapatkan vaksin agar semakin kuat menghadapi massa pandemi covid-19. Suwadi dengan tubuh rentanya dibantu berjalan perlahan bersama putranya serta anggota Bhabinkamtibmas Polsek Pakis, datang ke lokasi vaksinasi dengan penuh semangat. Kedatangan Suwandi…

30 Tahun Mengabdi, Alumni Akpol 91 Dan Mahasiswa Gencarkan Vaksinasi Percepat Herd Immunity

JAKARTA,pasnews.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengapresiasi mahasiswa yang ikut berperan aktif dalam mendukung target Pemerintah dalam melakukan percepatan Herd Immunity dan pengendalian terhadap Covid-19 yang salah satunya melalui vaksinasi. Hal tersebut disampaikan Sigit saat meninjau vaksinasi massal yang dilaksanakan atas kolaborasi Polri dalam rangka bakti 30 tahun pengabdian alumni Akpol 1991 atau Batalion Bhara Daksa, bersama BEM Nusantara, BEM Seluruh Indonesia, DEMA Perguruan Tinggi Keagamaan Islam, BEM PTMI, DEMA PTAI, Permikomnas, serta Aliansi Mahasiswa dan Aktivis Nasional Indonesia di Universitas Bhayangkara, Kota Bekasi, Sabtu (31/7/2021). “Tentunya sangat mengapresiasi kerjasama dari rekan-rekan yang tergabung dalam aliansi BEM, dan khususnya…

Wujudkan Polri Peduli, Satlantas Polres Bojonegoro Berikan Paket Sembako Dan Bendera Merah Putih Untuk Warga Terdampak Covid-19

BOJONEGORO,pasnews.com– Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bojonegoro menggelar Bantuan Sosial (Bansos) berupa pemberian paket  sembako kepada masyarakat Kota Bojonegoro dalam rangka membantu masyarakat Kota Bojonegoro yang terkena dampak PPKM Darurat Level 4 di sekitaran  wilayah Hukum Polres Bojonegoro, Sabtu (31/7/2021) pagi tadi. Kapolres Bojonegoro AKBP EG Pandia melalui Kasat lantas AKP Rizal Nugra Wijaya menyampaikan, bahwa pemberian bantuan paket sembako sebagai bentuk kepedulian bersama ditengah pandemi Covid-19. Kapolres Bojonegoro  berharap bisa meringankan beban masyarakat selama Pelaksanaan PPKM Darurat Level 4 dengan tetap melaksanakan aktivitas di rumah saja. “Hari ini kita salurkan bansos sejumlah  100 paket sembako kepada masyarakat Kota Bojonegoro…

Audensi/Diskusi Forkopimda Kota Kediri Bersama Pengurus PMII Cabang Kediri

KEDIRI,pasnews.com-Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, S.I.K., M.H bersama Forkopimda Kota Kediri melakukan audensi dengan Pengurus PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Imdonesia) Cabang Kediri dalam upaya penggalangan guna mencegah adanya rencana aksi turun ke jalan yang dilakukan oleh elemen mahasiswa sehubungan dengan adanya postingan di media sosial. Audensi yang berlangsung pada hari Jum’at tanggal 30 Juli 2021, Pukul 10.00 Wib bertempat di ruang joyoboyo Pemkot Kota Kediri tersebut dihadiri oleh Walikota Kediri, Dandim 0809 Kediri, Kajari Kota Kediri, Ketua Umum dan pengurus PMII Cabang Kediri. Dalam audensi tersebut perwakilan dari PMII menyampaikan bahwa secara prinsip mendukung dalam pelaksanaan PPKM di Kota Kediri…

Polda Jatim Terima Bansos Dari Pt.Susanti Megah Surabaya, Siap Di Salurkan Ke Masyarakat Terdampak Covid-19

SURABAYA,pasnews.com- Polda Jawa Timur menerima bantuan sosial (Bansos) dari PT. Susanti Megah Surabaya. Bantuan sosial ini nantinya akan di distribusikan ke masyarakat terdampak Covid-19. Bantuan yang diterima berupa, 1000 paket sembako, masker dan juga vitamin. Bantuan tersebut secara simbolis diberikan secara langsung oleh Direktur PT. Susanti Megah Surabaya. Dan diterima oleh Kepala Biro Logistik Kombes Pol Pranyoto bersama Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko, di Lobby Tribrata, Mapolda Jatim, pada Jumat (30/7/2021) siang. Hermawan Santoso Direktur PT. Susanti Megah Surabaya, menyebutkan, semoga bantuan yang diberikan melalui polda jatim bisa membantu masyarakat terdampak Covid-19 yang ada di Jawa…

Kapolres Pamekasan Pantau Giat Vaksin Presisi Mobile Di Pasar Tradisional

PAMEKASAN,pasnews.com- Polres Pamekasan melakukan kegiatan vaksinasi keliling yang dilakukan di lokasi slum area atau kawasan padat penduduk. Gerai vaksin presisi mobile digunakan untuk berkeliling melakukan vaksinisasi kepada masyarakat. Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, S.I.K., M.Si mengatakan, saat ini pihaknya tengah fokus melakukan vaksinasi kepada warga di lokasi pasar tradisional. Pelaksanaan vaksinasi keliling kali ini dilakukan di Pasar Sore Jalan Diponegoro AKBP Apip Ginanjar, S.I.K., M.Si menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi keliling di kawasan tersebut dilakukan untuk membantu warga yang belum mandapatkan vaksin. Selain itu, vaksinasi keliling gencar dilakukan untuk memaksimalkan program serbuan vaksin untuk mencapai herd immunity . kegiatan vaksinasi akan terus…

Polres Pamekasan Gelar Vaksinasi Mobile Presisi Di Pasar Kolpajung

PAMEKASAN,pasnews.com– Guna mendukung percepatan Vaksinasi untuk mewujudkan Herd Immunity. Polres Pamekasan menggelar vaksinasi mobile Presisi atau keliling untuk mempermudah masyarakat mendapatkan vaksinasi secara gratis. Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, S.I.K., M.Si melalui Kasubbaghumas Polres Pamekasan AKP Nining Dyah PS menjelaskan,’ bahwa Vaksinasi dilaksanakan oleh vaksinator Polres Pamekasan dengan menggunakan kendaraan urkes Polres Pamekasan. “Kami punya satu unit vaksinasi mobile dan bisa mencapai wilayah masyarakat yang kepadatan penduduknya yang cukup tinggi,” kata Kasubbaghumas ” Syarat untuk vaksin hanya menunjukkan KTP saja, Vaksinasi untuk hari ini bertempat di Pasar Kolpajung Jl. Ronggosukowati Kab. Pamekasan,” ucap AKP Nining Dyah Dengan adanya vaksinasi mobile…
Pengaduan via WA?