Pasuruan, Pasuruannews.com,-Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Pasuruan menggelar Gebyar Senam Massal, Minggu (29/12/2024) pagi.
Acara tersebut dilaksanakan di Alun-alun Bangil dan dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Nurkholis; Ketua Umum KORMI Jawa Timur, Hudiono; Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko dan Ketua KORMI Kabupaten Pasuruan, Khoirul Huda.
Pantauan di lokasi, acara diawali dengan senam aerobik yang diikuti ratusan peserta yang merupakan anggota dari Cabang Organisasi Olahraga Masyarakat (COOM) yang tergabung di KORMI seperti STI (Senam Tera Indonesia), ILDI (Ikatan Langkah Dansa Indonesia), ATTI dan lainnya.
“Mohon maaf apabila ada yang terganggu karena mulai senin besok alun-alun akan kita perbaiki. Terutama paving, jogging track dan tanaman-tanaman di taman. Juga perbaikan dan pemasangan lampunya supaya enak untuk semuanya,” tuturnya seraya tersenyum.
Sementara itu, Plt. Ketua KORMI Kabupaten Pasuruan, Khoirul Huda menyebutkan, kegiatan olahraga bersama yang sukses digelar dengan ratusan peserta tersebut diperuntukkan bagi masyarakat Kabupaten Pasuruan. Tidak hanya bertujuan untuk menyehatkan jasmani saja, melainkan juga sebagai media sosialisasi agar lebih memasyarakatkan olahraga.
Turut hadir dalam kegiatan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Pasuruan, dinas lingkungan hidup taufikul Goni, Mujiono; Camat Bangil, Faturrahman’ Kapolsek dan Danramil Bangil serta Kepala Kantor Pos Bangil. Beirkut, Ketua Induk Organisasi Olahraga (INORGA), Ketua Ikatan Langkah Dansa Indonesia (ILDI), Ketua Senam Tera Indonesia (STI), Ketua Asosiasi Tianxia Taiji Quan Indonesia (ATTI) dan Ketua Komunitas Sepeda Tua KOSTI,” ujarnya.(Soleh)
Raci, Pasuruannews.com - Hari bahagia menyelimuti 620 Para pegawai Honorer Pemkab Pasuruan. Kini nasib 620…
Tangerang - Pasuruannews.com Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung tumbuh kembang anak sejak usia dini, UBP…
Sidoarjo, Pasuruannews.com- Jalan Kureksari-Kepuhkiriman mulai bisa dilewati, Senin (29/12/2025). Itu karena proyek Betonisasi Jalan Kureksari-Kepuhkiriman…
Prigen, Pasuruannews.com— Memasuki hari kedua cuti bersama, arus kunjungan wisata di kawasan Dairyland Farm Theme…
Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Natal dan Tahun Baru 2026…
Gempol, pasuruannews.com - Hutan sebagai jantung bumi, sebagai wujud menjaga kelestarian alam dan mengantisipasii bencana…