Bersama Artis Kapolres Pasuruan Sosialisasikan Tak Mudik Lebaran

PASURUAN,pasuruannews.com-Pemerintah saat ini tengah melarang masyarakat untuk melakukan aktivitas mudik lebaran. Penyebabnya, situasi pandemi Covid-19 masih belum selesai.

Tak mau ketinggalan mensosialisasikan hal tersebut, Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan S.IK menyampaikan pesan ini bareng artis ibu kota, Bemby Putuanda.

Advertisement

Keduanya membuat video singkat di halaman Mapolres Pasuruan. Dengan durasi singkat sekitar 2,44 menit.

Dalam video itu Kapolres Pasuruan menyampaikan kepada masyarakat untuk tidak mudik kembali tahun 2021 ini. “Saya menghimbau untuk tahun ini, tahun ke dua massa pandemi Covid-19,” ujarnya.

Dia berharap untuk seluruh warga yang masih di luar Pasuruan tidak perlu untuk mudik ke Pasuruan. “Saya berharap silaturahmi itu bisa dilaksanakan secara virtual dan kekeluargaan tidak harus berkumpul,” tuturnya.

Dia melanjutkan himbauan ini sebelumnya sudah disampaikan mulai dari Presiden, Kapolri hingga Kapolda. “Kemudian diturunkan dan dijabarkan oleh polres di wilayah di Indonesia ini. Mari kita dukung untuk tidak melaksanakan mudik di 1442 hijriah,” imbuh perwira dengan pangkat dua melati ini.

Sementara itu Bemby Putuanda menambahkan agar masyarakat tidak usah mudik walau badan sehat. “Nantinya kita bisa jadi virus carrier yang bisa menularkan ke orang tua, keluarga dan tetangga,” ujarnya.

“Ingat pandemi masih tetap ada, protokol kesehatan harus tetap dijaga melaksanakan 5 M. Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” imbuhnya.(usj)

TIM Redaksi

Recent Posts

Atlet Taekwondo Polri Koleksi Emas, Perak dan Perunggu di PON XXI Aceh

ACEH, pasuruannews.com - Atlet Taekwondo Polri Bripda Rizky Anugrah Prasetyo yang mewakili provinsi Jawa Timur…

4 jam ago

PC Fatayat NU Bangil Melantik LKP3A dan FORDAF Masa Jabatan 2024-2025

PASURUAN, Pasuruannews.com, - PC fatayat NU Bangil mengadakan pertemuan rutin sekaligus Memperingati Maulid Nabi Muhammad…

3 hari ago

Cooling System Jelang Pilkada, Kasat Binmas Polres Pasuruan menggelar Silaturahmi ke pondok pesantren wilayah Kabupaten Pasuruan

  Pasuruan, pasuruannews.com– Kasat binmas Polres Pasuruan IPTU SUNARTI SH melaksanakan silaturahmi ke KH. Sholeh…

4 hari ago

Gara Gara di Bleyer perkelahianTerjadi Pelajar SMK Meninggal.

Pasuruan - pasuruannews.com Seorang remaja WY (17thn) yang masih duduk dibangku SMK diduga tewas ditangan…

4 hari ago

Kades Randupitu Terpilih Wakili Pasuruan Program Village Head Benchmarking ke China

Pasuruan, pasuruannews - Salah satu kepala desa di Pasuruan diundang untuk mengikuti kegiatan Village Head…

5 hari ago

Gus Ipul Resmi Gantikan Risma Menjabat Mensos

  Jakarta, pasuruannews- Presiden Joko Widodo resmi melantik Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) sebagai Menteri Sosial…

5 hari ago