Cepat Tanggap Kapolres Pasuruan Bagikan sembako kepada Warga Terdampak Banjir

 

PASURUAN, Pasuruannews.com,-Dalam upaya membantu warga yang terdampak banjir, Kapolsek Winongan mewakili Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra turun langsung ke lapangan untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Bantuan berupa paket sembako untukn diberikan kepada warga di beberapa titik terdampak banjir di wilayah Winongan, Kabupaten Pasuruan, Rabu (31/12/24).

Advertisement

 

Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Pasuruan terhadap masyarakat yang mengalami kesulitan akibat banjir yang melanda wilayah tersebut. “Kami ingin memastikan warga terdampak tetap mendapatkan kebutuhan pokok, terutama sembako yang saat ini paling di butuhkan mereka,” ujarnya.

 

Bantuan ini disambut antusias oleh warga yang terdampak banjir. Salah satu penerima bantuan, Saeri menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran kepolisian. “Kami sangat terbantu dengan bantuan ini, terutama dalam kondisi sulit seperti sekarang,” katanya.

 

Kegiatan pembagian bantuan ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus menjadi bukti nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam situasi darurat. Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si. memastikan bahwa pihaknya akan terus memantau perkembangan situasi banjir dan siap memberikan bantuan jika diperlukan.

 

Hingga berita ini diturunkan, kondisi banjir di beberapa wilayah Winongan mulai surut, namun aparat tetap siaga untuk mengantisipasi kemungkinan banjir susulan.(Soleh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Gunung Es Keadilan: Membedah Kriminalisasi Hogi di Sleman dan Busuknya Akar Penegakan Hukum

Jakarta, Pasuruannews.com - Tragedi yang menimpa Hogi Minaya di Sleman, Yogyakarta, telah menjadi diskursus nasional…

1 hari ago

Tragedi Keadilan di Sleman: Ketika Melawan Penjahat Berujung Penjara

Jakarta, pasuruannews.com- Kasus yang menimpa Hogi Minaya (43) di Kabupaten Sleman, Yogyakarta, baru-baru ini memantik…

1 hari ago

Kapolres Pasuruan Silaturahmi ke Pengasuh Ponpes Cangaan II Bangil

Pasuruan,Pasuruannews.com, – Kapolres Pasuruan AKBP Harto Agung Cahyono, S.H., S.I.K., M.H melaksanakan silaturahmi dengan Pengasuh Pondok…

3 hari ago

RSUD Bangil Dorong Akses Kesehatan Merata, Pasuruan Sukses Raih Penghargaan UHC Madya

Bangil,pasuruannews.com, – RSUD Bangil terus memperkuat perannya dalam memastikan akses layanan kesehatan yang merata bagi masyarakat.…

3 hari ago

RSUD Bangil Perkuat Program UHC, Pemerintah Kabupaten Pasuruan Raih UHC Award Tingkat Madya 2026

Jakarta, Pasuruannews.com - Prestasi gemilang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Pasuruan dalam Universal Health Coverage (UHC)…

3 hari ago

Musrenbang RKPD 2027 Kecamatan Kemiri Dorong Optimalisasi Industri, Perdagangan, dan Ketahanan Pangan Berkelanjutan

Tangerang – Pasuruannews.com Pemerintah Kecamatan Kemiri menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah…

4 hari ago