Ops Lilin Semeru, Polrestabes Surabaya Pertebal Pengamanan Pasca Natal di Tempat Wisata

 

Advertisement

SURABAYA,Pasuruannews.com,- Menjelang pergantian tahun 2025, Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Surabaya Polda Jatim terus memperkuat pengamanan di berbagai titik strategis.

 

Pengamanan dilakukan di pusat perbelanjaan dan objek wisata yang dipadati pengunjung.

 

Salah satu fokus utama adalah Kebun Binatang Surabaya (KBS), yang menjadi salah satu destinasi favorit selama libur panjang.

 

Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Dr. Luthfie Sulistiawan,S.I.K,M.H, M.Si melalui Wakapolrestabes Surabaya, AKBP Wimboko mengungkapkan bahwa peningkatan pengamanan dilakukan untuk memastikan keamanan, keselamatan, dan kenyamanan masyarakat yang berkunjung.

 

“Pengamanan objek wisata kami pertebal dengan target utama yaitu keamanan, keselamatan, dan kenyamanan pengunjung wisata,” kata AKBP Wimboko, Jumat (27/12/2024).

 

Mantan Kapolres Ponorogo ini mengungkapkan, penebalan personel di lokasi wisata diambil seiring lonjakan signifikan jumlah pengunjung di KBS selama masa liburan.

 

Polrestabes Surabaya Polda Jatim menempatkan personel di titik-titik rawan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan menjaga ketertiban di tengah keramaian.

 

“Kami ingin kehadiran Polisi di lapangan tidak hanya untuk memberikan rasa aman, tetapi juga memastikan suasana liburan berjalan kondusif,” kata AKBP Wimboko.

 

Selain objek wisata, pengamanan juga diperketat di pusat perbelanjaan yang mengalami lonjakan pengunjung jelang tahun baru 2025.

 

AKBP Wimboko mengatakan langkah ini diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kriminalitas, seperti pencopetan atau aksi premanisme, serta membantu pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi.

 

“Dengan sinergi bersama masyarakat, Polrestabes Surabaya Polda Jatim berkomitmen untuk menjaga suasana Kota Surabaya tetap aman dan nyaman hingga perayaan tahun baru 2025,” pungkasnya. (Solehudin)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Dewas RSUD Bangil dan Grati Periode 2026-2030 Dikukuhkan, Rusdi Sutejo Berharap Sinergi Untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan

Raci, Pasuruannews.com - Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo Kukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan Umum Daerah…

2 hari ago

Menko Polkam Temui Pengungsi Kabupaten Agam dan Prajurit yang Bangun Hunian Sementara Korban Bencana

Sumatera Barat, Pasuruan news.com -  Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam RI) Jenderal…

3 hari ago

Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan

Wonorejo, Pasuruannews.com— Polsek Wonorejo bersama jajaran Polres Pasuruan mengikuti kegiatan panen jagung serentak kuartal I…

3 hari ago

PPWI dan Dubes Aljazair Gelar Pertemuan Silaturahmi Bahas Kerja Sama Sosial Budaya

Jakarta, Pasuruannews.com - Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) menggelar…

3 hari ago

Rusdi Sutejo Melantik 297 Pejabat di Lingkungan Kabupaten Pasuruan dan Dinas Baru di Kabupaten Pasuruan

Pasuruan, Pasuruannews.com- Bupati Rusdi Sutejo melantik 297 pejabat di lingkungan Kabupaten Pasuruan. Dari 297 pejabat…

3 hari ago

Fosil Pertama dari Periode Evolusi Manusia Ditemukan di Maroko

Casablanca, pasuruannews.com- Fosil pertama dari periode evolusi manusia yang selama ini masih belum terpahami yang…

4 hari ago