img 20241208 wa0022
Pasuruan, pasuruannews.com – Bulan Penghujan Kabupaten Pasuruan dilanda banjir. Hujan deras beberapa akhir ini membuat beberapa kecamatan di Kabupaten Pasuruan terendam banjir. Banjir ini datang setiap tahun di musim penghujan. Bencana tersebut tidak dapat ditolak saat sungai-sungai besar tidak dapat menampung debit air.
Warga yang terdampak banjir hanya bisa pasrah dan bersiaga menghadapi Banjir yang harus dihadapinya setiap tahun. Banyak harapan warga akan pemimpin yang terpilih saat ini untuk mengatasi persoalan yang terjadi saat ini terutama banjir yang tak kunjung usai.
H.M Rusdi Sutejo dan M. Shobih pemimpin Kabupaten Pasuruan yang terpilih dengan suara terbanyak. Beliau sesuai dengan visi dan misinya saat kampanye akan mengatasi Banjir.
Ali (30) Warga Desa Patuguran kecamatan Rejoso optimis dan menanti kebijakan bupati yang baru untuk menangani banjir ini yang setiap tahun melanda desanya.
“Kami yakin Bupati yang baru ini akan dapat mengatasi problem banjir tahunan, Pak Rusdi juga orang pesisir Kalianyar pasti juga pernah merasakan banjir di daerahnya. Karena beliau pernah merasakan kebanjiran pasti nantinya akan ada solusi mengatasinya” Harap Ali (8/12/2024).
Hingga saat ini Banjir di sebagian Desa di Patuguran masih juga belum surut, dan ada beberapa dusun di Kecamatan Rejoso yang terdampak yang sudah surut sehingga warga mulai melakukan bersih-bersih rumah dari endapan lumpur. (Red)
Gempol, pasuruannews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-74, Polres Pasuruan menggelar…
Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Hari Pahlawan Nasional - 10…
Pasuruan,pasuruannews.com - Sejumlah perwakilan umat hindu yang tergabung dalam Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Wanita…
Bangil, pasuruannews.com – Pemerintah Kelurahan Kauman menggelar kegiatan sosialisasi bertajuk “Pencegahan dan Pengendalian Bahaya Narkoba,…
Sidoarjo,pasuruannews.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo menetapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada tahun…
Pasuruan,pasuruannews.com - Pengadilan Negeri (PN) Bangil menolak seluruh permohonan praperadilan yang diajukan tim kuasa hukum…