Pengamanan Suran Agung Polres Nganjuk Gelar Penyekatan Jalur Perbatasan

 

Advertisement

Nganjuk, pasuruannews.com– Untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban Maarakat ( Kamtibmas) pada kegiatan Suran Agung di Kota Madiun, Polres Nganjuk Polda Jatim melakukan penyekatan jalur di perbatasan Nganjuk – Madiun.

Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H menyebut, penyekatan jalur perbatasan antar wilayah tersebut dilakukan juga dalam rangka kelancaran kegiatan rutin tahunan oleh perguruan silat SH Winongo.

“Kami lakukan pengamanan dengan penyekatan di perbatasan dan patroli skala besar ini demi kegiatan Masyarakat pada Suran Agung berjalan aman,lancar dan kondusif,”ujar AKBP Siswantoro, Minggu (21/7).

Kapolres Nganjuk juga mengatakan bahwa wilayah Polres Nganjuk merupakan jalur lintas peserta dari simpatisan SH Winongo yang akan melaksanakan kegiatan Suroan Agung.

“Untuk itu kami berupaya memfilter segala kemungkinan yang dapat menimbulkan gangguan keamanan,” ujar AKBP Siswantoro.

Lebih lanjut Kapolres Nganjuk menjelaskan pihaknya akan melakukan pemeriksaan dan penggeledahan terhadap pengguna jalan yang akan melintas di depan mapolsek Wilangan.

“ Target pemeriksaan adalah senjata tajam dan barang-barang berbahaya lainnya,”terang AKBP Siswantoro.

Ia berharap dengan kegiatan penyekatan ini, kamtibmas di wilayah Nganjuk dan Madiun dapat terjaga sehingga aktivitas masyarakat dapat berjalan sebagaimana mestinya.(Adh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Dewas RSUD Bangil dan Grati Periode 2026-2030 Dikukuhkan, Rusdi Sutejo Berharap Sinergi Untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan

Raci, Pasuruannews.com - Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo Kukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan Umum Daerah…

2 hari ago

Menko Polkam Temui Pengungsi Kabupaten Agam dan Prajurit yang Bangun Hunian Sementara Korban Bencana

Sumatera Barat, Pasuruan news.com -  Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam RI) Jenderal…

3 hari ago

Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan

Wonorejo, Pasuruannews.com— Polsek Wonorejo bersama jajaran Polres Pasuruan mengikuti kegiatan panen jagung serentak kuartal I…

3 hari ago

PPWI dan Dubes Aljazair Gelar Pertemuan Silaturahmi Bahas Kerja Sama Sosial Budaya

Jakarta, Pasuruannews.com - Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) menggelar…

4 hari ago

Rusdi Sutejo Melantik 297 Pejabat di Lingkungan Kabupaten Pasuruan dan Dinas Baru di Kabupaten Pasuruan

Pasuruan, Pasuruannews.com- Bupati Rusdi Sutejo melantik 297 pejabat di lingkungan Kabupaten Pasuruan. Dari 297 pejabat…

4 hari ago

Fosil Pertama dari Periode Evolusi Manusia Ditemukan di Maroko

Casablanca, pasuruannews.com- Fosil pertama dari periode evolusi manusia yang selama ini masih belum terpahami yang…

5 hari ago