Berbaur Dengan Mahasiswa, Kapolres Kediri Kawal Aksi Damai BEM Kediri

KEDIRI,pasnews.com – Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho S.I.K., terjun langsung melakukan pengamanan aksi unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa di depan Gedung DPRD Kabupaten Kediri kemarin, Selasa (12/4/2022).

AKBP Agung Setyo Nugroho bersama anggota mengawal aliansi massa dari Badan Eksekutif Mahasiswa dengan humanis.

Advertisement

“Kewajiban kami anggota Polri yaitu mengamankan dan memfasilitasi dialog terkait tuntutan dari mahasiswa sehingga aspirasinya benar-benar tersampaikan,“ ujar Kapolres Kediri.

Pengamanan aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Kabupaten Kediri yang dilakukan oleh para mahasiswa, pihak Kepolisian menerjunkan 200 personil.

Sesuai perintah dari Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, untuk pengamanan aksi unjuk rasa dengan mengedepankan pendekatan humanis.

“Kami dari Polri mengapresiasi kepada adik-adik mahasiswa yang telah menyampaikan aspirasinya dengan damai dan tertib sehingga dapat terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif,*ungkap AKBP Agung S.I.K.

Selain itu, Kapolres Kediri juga memberikan imbauan secara humanis agar tetap mematuhi protokol kesehatan mengingat situasi pandemi Covid-19 belum berakhir.

“Kami juga mengimbau adik-adik Mahasiswa untuk tetap memakai masker dan tidak berkerumun,” jelas Kapolres Kediri.

Sementara itu di cuaca terik panas matahari di bulan ramadan, Ketua DPRD Kabupaten Kediri Dodik Purwanto menemui massa di depan kantor DPRD.

Tampak, Ketua DPRD Dodik Purwanto mengajak duduk bersama mengajak audiensi para mahasiswa bersama Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho S yang berbaur dengan parapeserta aksi damai tersebut.

Berdasarkan pantauan di lokasi, massa aksi masih menyuarakan aspirasinya terkait mahalnya harga minyak goreng, penolakan penundaan Pemilu 2024, hingga mahalnya harga BBM Pertamax.

Usai menyampaikan aksi, para Mahsiswa ini pun membubarkan diri dengan tertib dan tetap dalam pengawalan aparat keamanan.(AN)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Kapolres Pasuruan Apresiasi Inisiatif Bhabinkamtibmas Kembangkan Pangan Lokal

  PASURUAN PASURUAN NEWS.COM,-Bhabinkamtibmas Desa Wedoro, Kecamatan Pandaan, aktif mendorong ketahanan pangan melalui program pengembangan…

6 menit ago

Kapolres Pasuruan Apresiasi Inisiatif Bhabinkamtibmas Kembangkan Pangan Lokal

  PASURUAN , PASURUAN NEWS.COM,-Bhabinkamtibmas Desa Wedoro, Kecamatan Pandaan, aktif mendorong ketahanan pangan melalui program…

8 menit ago

Patroli Drone, Polres Pasuruan Kota Berhasil Identifikasi dan Bongkar Lokasi Sabung Ayam

  KOTA PASURUAN ,Pasuruannews.com,- Gerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat, Polres Pasuruan Kota Polda Jatim bersama…

13 menit ago

Polri Dorong Kepemimpinan Perempuan Lewat Pelatihan Gender di JCLEC Semarang

  Semarang ,Pasuruannews.com,- Dalam rangka memperingati Hari Kartini sekaligus mendorong pengarusutamaan gender di lingkungan Polri,…

17 menit ago

Upacara Hari Kartini Wakapolres Situbondo Motivasi Pelajar Jadi Generasi Indonesia Hebat

  SITUBONDO ,Pasuruannews.com,-Dalam rangka memperingati Hari Kartini, Polres Situbondo Polda Jatim menggelar upacara bendera yang…

20 menit ago

Kunjungan Kerja, Kapolda Jatim Pimpin Upacara Sertijab Kapolres Tuban

  TUBAN ,Pasuruannews.com,-Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si., memimpin langsung upacara serah…

24 menit ago