Kapolres Malang, Kerahkan Relawan Covid -19 Dari Kaum Mellenial

MALANG,pasnews.com – Kapolres Malang Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Bagoes Wibisono memberikan pengarahan kepada relawan Covid-19 dari kaum millenial di gedung Sanika Satyawada Mapolres Malang, Jumat (6/8/2021).

Bagoes mengatakan dengan hadirnya para relawan ini, Polri dan Dinas Kesehatan dapat terbantu dalam penginputan data saat pelaksanaan vaksinasi massal di Kabupaten Malang.

Advertisement

“Saya berterima kasih dengan adanya relawan, karena sangat membantu kita dalam percepatan vaksinasi di Kabupaten Malang,” kata Bagoes.

Bagoes mengungkapkan, penambahan jumlah relawan Ini sesuai dengan arahan Presiden RI Jokowi, guna mempercepat vaksinasi di seluruh Provinsi di Indonesia.

“Anak-anak milenial ini kita mintain tolong untuk bekerja membantu input data pada saat pelaksanaan vaksin, karena ini masa depan mereka juga,” ujar Bagoes.

Bagoes membeberkan, untuk relawan yang sudah terhimpun saat ini ada sekitar 148 orang, terdiri dari Mahasiswi Stikes, UMM dan juga dari relawan BLC.

“Mereka semua ikut serta, gotong royong, bahu-membahu dalam upaya penanganan Covid-19 di Kabupaten Malang, ” tuturnya.

Bagoes menambahkan, target vaksinasi massal kedepanya adalah 6.000 dosis perhari bahkan bisa lebih sesuai kebutuhan.

“Kita targetkan enam ribu dosis vaksin. Nah, hari itu juga relawan ini kami kerahkan,” pungkas Bagoes.(AN)

TIM Redaksi

Recent Posts

Tujuh Parpol Komitmen, Koalisi Mojokerto Bersatu (KMB) Segera Di deklarasikan

MOJOKERTO,pasnews.com-Perkumpulan Partai Partai Non Parlemen ( partai yang tidak mempunyai kursi di DPRD Kab Mojokerto…

6 hari ago

Polisi Berhasil Amankan Tersangka Pencuri Penambat Besi Rel Kereta Api Di Pasuruan

PASURUAN,pasnews.com-Pencurian besi penambat Rel atau DE Clip Kereta Api (KA) di Area Rel KA Daerah…

1 minggu ago

Ciptakan Situasi Kondusif, Polres Pasuruan Melaksanakan Pengamanan Pertandingan Liga 3 PSSI Jatim

PASURUAN,pasnews.com- Ciptakan kondusifitas, Polres Pasuruan melaksanakan pengamanan Pertandingan Kompetisi Sepak Bola Liga 3 PSSI Jatim…

1 minggu ago

Serunya Reuni SD Negeri Beji 2, Angkatan 1985

PASURUAN,pasnews.com- Alumni SD negeri Beji 2 di Desa Beji kecamatan Beji Kabupaten pasuruan ini patut…

2 minggu ago

Prof Owin JJ Pemateri Eksistensi Paralegal Dan Pola Pembangunan Berkelanjutan Di Indonesia

SORONG,pasnews.com-Diklat Paralegal Angkatan ke-5 yang diselenggarakan oleh LBH CCI, pada hari pertama menampilkan Prof Owin…

3 minggu ago

DPW SWI Jatim Gelar Halalbihalal Dan Pembagian Sertifikat SKW

PASURUAN,pasnews.com- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sekber Wartawan Indonesia (SWI) Provinsi Jawa Timur menggelar Halalbihalal Hari…

3 minggu ago