Resmikan SPPG di Mako Brimob Depok, Kapolri Disambut Brimob Cilik

Jakarta,Pasuruannews.com,–Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Mako Korbrimob, Kelapa Dua, Depok, Kamis (17/7/2025).

Kedatangan Kapolri disambut hangat oleh anak-anak TK berseragam Brimob, yang akrab disebut “Brimob Cilik”.

Advertisement

Pukul 10.30 WIB, sejumlah siswa TK dengan seragam Brimob tampak telah menunggu kehadiran Kapolri sambil membawa bendera Merah Putih. Setibanya di lokasi, Jenderal Sigit menyalami satu per satu Brimob Cilik yang berbaris menyambutnya. Ia turut didampingi sang istri, Juliati Sapta Dewi Magdalena.

“Selamat datang Bapak Kapolri, selamat datang Ibu Kapolri,” sapa para Brimob Cilik serempak.

Setelah seremoni penyambutan, Kapolri meninjau langsung fasilitas SPPG yang berada di dalam Mako Brimob. Dalam kegiatan ini, Kapolri juga meresmikan secara serentak 28 SPPG di berbagai wilayah.

Masing-masing satuan SPPG melaporkan kesiapan operasionalnya secara virtual kepada Kapolri, termasuk jumlah sekolah dan siswa penerima manfaat makanan bergizi (MBG), lokasi layanan, serta target operasional masing-masing wilayah.

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Gubernur Jatim Resmikan Penanganan kawasan pemukiman kumuh Terpadu dan terintegrasi di Bendomungal

Bangil, pasuruannews.com -  Kunjungan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Kelurahan Bendomungal Kecamatan Bangil…

22 jam ago

Sigap Polres Pasuruan Amankan Peredaran Uang Palsu Hingga Jawa Barat

Bangil, pasuruannews.com - Dari rumor yang beredar yang sempat meresahkan warga Kabupaten Pasuruan yaitu Peredaran…

2 hari ago

Hindari Kemacetan di Jl.A Yani Bangi, Dishub Kabupaten Pasuruan Pasang Rambu Peringatan

Pasuruan,pasuruannews.com,– Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pasuruan memasang rambu larangan parkir bagi truk kecil maupun besar…

2 hari ago

Banjir di 3 Desa di Kecamatan Winongan dan Grati, BPBD Kabupaten Pasuruan Himbau Untuk Waspada Kenaikan Air

Pasuruan, pasurunnews.com - Hujan deras disejumlah daerah di Kabupaten Pasuruan mengakibatkan banjir di tiga kecamatan…

4 hari ago

Sertijab Kapolres Pasuruan Berlangsung Khidmat, AKBP Harto Agung Resmi Pimpin Polres Pasuruan

Pasuruan, pasuruannews.com – Rangkaian kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolres Pasuruan dari AKBP Jazuli Dani…

7 hari ago

Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo Kunjungi DPR-RI Terkait Polemik Agraria di Alas Tlogo

Pasuruan, pasuruannews.com - Bupati Pasuruan, Rusdi Sutejo melakukan kunjungan ke DPR RI untuk mencari solusi…

7 hari ago