Polda Jatim Bersama Polres Sumenep Gelar Razia Gabungan di Pelabuhan Kalianget, Cegah Peredaran Narkoba Antar Pulau

SUMENEP ,Pasuruannews.com,-Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jawa Timur bekerja sama dengan Polres Sumenep melaksanakan razia gabungan di Pelabuhan Kalianget, Kabupaten Sumenep, pada Minggu (22/06/2025).

 

Advertisement

Kegiatan ini digelar dalam rangka pencegahan peredaran narkoba antarpulau, sekaligus untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah perairan Madura.

 

Razia tersebut menyasar berbagai potensi pelanggaran hukum, mulai dari senjata tajam (sajam), bahan peledak (handak), minuman keras (miras), obat-obatan terlarang, hingga tindakan kriminal maupun pelanggaran lainnya.

 

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kabag Binopsnal Ditresnarkoba Polda Jatim, AKBP Muh. Rikha Zulkarnain dan melibatkan personel gabungan, antara lain anggota Ditresnarkoba Polda Jatim, tim K-9 Polda Jatim, anggota Polsek Kalianget, anggota Polairud serta sejumlah personel Polres Sumenep.

 

Salah satu fokus utama dalam razia ini adalah pemeriksaan terhadap Kapal Sabuk Nusantara 92, yang melayani pelayaran ke berbagai wilayah kepulauan di Kabupaten Sumenep.

 

Pemeriksaan dilakukan terhadap penumpang, barang bawaan, serta ruang-ruang kapal yang dianggap rawan dijadikan tempat penyelundupan.

 

Selain pemeriksaan barang, tim gabungan juga melaksanakan tes urine secara acak terhadap penumpang maupun awak kapal.

 

Hal ini dilakukan sebagai langkah deteksi dini terhadap penyalahgunaan narkotika.

 

AKBP Muh. Rikha Zulkarnain menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya serius kepolisian dalam memutus mata rantai peredaran narkoba yang memanfaatkan jalur laut antar pulau.

 

Menurutnya, wilayah kepulauan memiliki potensi rawan terhadap peredaran narkoba, dan pelabuhan adalah titik strategis yang perlu diawasi secara ketat.

 

“Melalui razia dan tes urine ini, kami berkomitmen menutup semua celah peredaran gelap narkoba,” tegas AKBP Muh. Rikha Zulkarnain.

 

Dalam razia kali ini Polisi tidak menemukan barang atau orang yang melanggar hukum.

 

Selama kegiatan berlangsung, situasi di Pelabuhan Kalianget terpantau kondusif.

 

Masyarakat dan penumpang kapal menyambut positif upaya kepolisian ini sebagai bagian dari perlindungan terhadap keselamatan dan masa depan generasi bangsa. (Slh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Pemkab Sidoarjo Gelar Pilkades Serentak 2026 di 80 Desa

Sidoarjo,pasuruannews.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo menetapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada tahun…

1 jam ago

Sidang Praperadilan Pembongkaran Makam di Winongan Di Tolak

Pasuruan,pasuruannews.com - Pengadilan Negeri (PN) Bangil menolak seluruh permohonan praperadilan yang diajukan tim kuasa hukum…

1 jam ago

Kemenpolkam Dorong Pemprov Jatim Transparansi Dalam Pengadaan Barang dan Jasa

SURABAYA, Pasuruannews.com— Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polkam) mendorong pemerintah daerah, khususnya…

1 hari ago

Polsek Grati Dukung Pengamanan Giat ” Fun Run 5K” di RSUD Grati

Pasuruan,pasuruannews.com – Upaya mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan masyarakat, Polsek Grati Polres Pasuruan Kota melaksanakan…

2 hari ago

Kepala Dispendikbud: Pemerataan Pendidikan di Kabupaten Pasuruan Terus Digenjot Lewat Pembentukan PKBM Baru

Pasuruan,pasuruannews.com,– Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan akses pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat,…

3 hari ago

Cak OFi Apresiasi Pengangkatan Brigjen Wira Satya Putra sebagai Dirtipidum Bareskrim: Figur Polisi Tegas, Humanis, dan Berintegritas

Jakarta — Pasuruannews.com, Ketua Umum Barisan Ksatria Nusantara (BKN), Cak OFi, menyampaikan ucapan selamat dan…

4 hari ago