Bambang Suwito Kepala Desa Mulyorejo Yang Teladan

PASURUAN.Pasnews.com – Desa Mulyorejo Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan patut di apresiasi dan contoh sebagai Kepala Desa (Kades) yang teladan dalam menjalankan amanah atau tugas sebagai pemimpin desa yang di percaya oleh masyarakat walaupun Kepala Desa Mulyorejo tergolong baru menjabat. Bambang Suwito Kepala Desa Mulyorejo saat di temui di awak media Pasnews merasa tidak terbebani dan selalu menjalankan amanah atau tugas ini dengan sepenuh hati. Selasa (15/06/2021).

Selain itu setiap pembangunan di Desa Mulyorejo Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan tersebut Pemerintah Desa selalu melibatkan masyarakat Desa setempat untuk berpartisipasi dalam membangun Desa. Agar masyarakat Desa juga mengetahui kinerja dari Kepala Desa yang selalu menampung aspirasi dari masyarakat. Meskipun di bilang baru menjabat tetapi Kepala Desa Mulyorejo sanggup menyelesaikan program prona atau ptsl yang ada kendala beberapa sertifikat masyarakatnya yang tak kunjung selesai, karena program tersebut macet sebelum Bambang Suwito menjabat Kepala Desa Mulyorejo.

Advertisement

Setiap ada pembangunan di Desa Mulyorejo Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan selalu dikerjakan masyarakat setempat, karena menurut Bambang Suwito agar terciptanya pembangunan yang berkualitas serta memberikan pekerjaan kepada masyarakat yang memang profesinya sebagai tukang dan kuli. Karena tanpa adanya kerjasama dengan masyarakat Pemerintah Desa tidak bisa melakukan sendiri. Seperti halnya bantuan Covid 19 pemerintah Desa Mulyorejo secara terang-terangan memberikan bantuan tersebut kepada masyarakat yang berhak menerima. Sangat patut di contoh sikap keterbukaan Kepala Desa Mulyorejo serta pemerintahannya.

Meskipun pandemi Covid-19 masih belum selesai, aktivitas pelayanan Desa Mulyorejo Kecamatan Kraton Kabupaten Pasuruan tetap buka dan pelayanan yang sangat ramah kepada masyarakat bahkan Wartawan serta LSM yang bertujuan silaturahmi. Tidak ada penolakan sedikit pun, sekali lagi patut di contoh dan semoga bisa mempertahankan pelayanan seperti itu. (Tim)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Bank Mina Mandiri Jadi Penggerak Ekonomi Produktif, Tiga Raperda Non-APBD Resmi Disahkan DPRD Pasuruan

Pasuruan,pasuruannews.com,– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasuruan resmi mengesahkan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda)…

9 jam ago

Polres Pasuruan Berhasil Tangkap Pelaku Pembunuhan di Gempol Kurang dari Sehari

Pasuruan,Pasuruannews.com,– Polres Pasuruan berhasil mengungkap kasus pembunuhan yang terjadi di Dusun Tempel, Desa Legok, Kecamatan…

9 jam ago

Update Laka Laut Lekok: Tim SAR Temukan Dua Korban Meninggal

Kota Pasuruan,Pasuruanews.com,– Tim SAR Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jatim dan Polres Pasuruan…

9 jam ago

Kerja Bersama Tangani Sampah PLN Indonesia Power UBP Lontar Ajak Pemkab Tangerang & IT PLN Tangani Sampah

Pasuruannews.com - Lontar, 14 Juli 2025 – PT PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar…

13 jam ago

Polwan Polres Pasuruan Kota Beri Pendampingan Keluarga 3 Pemancing yang Hilang di Perairan Lekok

Kota Pasuruan,Pasuruannews.com,– Tim gabungan yang terdiri dari Polres Pasuruan Kota Polda Jatim, TNI AL, Basarnas,…

24 jam ago

Warga Dusun Tempel Digemparkan Penemuan Mayat Perempuan Bersimbah Darah di Dalam Gudang

Pasuruan,pasuruannews.com, – Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan digemparkan dengan penemuan mayat seorang perempuan di dalam sebuah…

1 hari ago