Respon Cepat Polisi Amankan Terduga Pelaku Pencurian di Situbondo

 

SITUBONDO ,Pasuruannews.com,-Respon Cepat Satsamapta Polres Situbondo Polda Jatim dalam merespon laporan masyarakat terkait kasus dugaan pencurian barang didalam jok sepeda motor yang meresahkan masyarakat, membuahkan hasil.

Advertisement

 

Sekitar pukul 15.00 wib, Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan yang menerima laporan adanya orang mencurigakan yang diduga pelaku pencurian di SD Islam Al-Abror Situbondo.

 

Menerima laporan tersebut, Kasat Samapta Iptu Rachman Fadli Kurniawan bersama KBO Samapta Ipda Pepri dan Regu Patroli langsung bergerak ke TKP mengamankan seseorang yang mencurigakan.

 

“Setelah kami Geledah ditemukan 2 unit HP, 1 charger HP, 1 tas kecil, rokok dan dompet serta uang tunai. Barang tersebut langsung kami Sita untuk proses penyelidikan lebih lanjut” terang Iptu Rachman Fadli Kurniawan, Kamis (24/4/2025)

 

Iptu Rachman Fadli Kurniawan menambahkan, setelah diamankan dari TKP SD Islam Al-Abror Situbondo, terduga pelaku pencurian berinisial MA (40) asal Banyuwangi diserahkan ke Satreskrim guna proses penyidikan lebih lanjut.

 

“Terduga pelaku berikut barang bukti sudah Kami serahkan ke Satreskrim guna proses penyidikan lebih lanjut” pungkasnya.

 

Sementara Kapolres Situbondo, AKBP Rezi Dharmawan membenarkan bahwa anggotanya telah mengamankan Satu orang terduga spesialis pencuri barang dalam jok motor.

 

“Benar, saat ini terduga pelaku sedang dalam pemeriksaan oleh penyidik Satreskrim,” ujarnya. (Slh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

KPK membuka seleksi terbuka enam Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama

Jakarta,suarakpkcyber.com - KPK membuka seleksi terbuka enam Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama setara Eselon II…

1 hari ago

Perbaikan 33 Ruas Jalan Jadi Prioritas Pemkab Pasuruan, Gunakan Dana DBHCHT Rp 80 Miliar

Pasuruan,pasuruannews.com,— Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan melalui Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi (BMBK) menetapkan perbaikan…

1 hari ago

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa Pimpin Pembaretan SMA Taruna Se-Jawa Timur

Surabaya, Pasuruannews.com – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memimpin Pembaretan Bersama SMAN Taruna se-Jawa Timur…

3 hari ago

Khofifah Indar Parawansa Pimpin Pembaretan SMA Taruna Se-Jawa Timur

Surabaya, Pasuruannews.com – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memimpin Pembaretan Bersama SMAN Taruna se-Jawa…

3 hari ago

Semarak Hari Santri, 550 Anak RA/TK Meriahkan Lomba Mewarnai Logo Hari Santri 2025

Pasuruan,pasuruannews.com - Peringatan Hari Santri Nasional 2025 Untuk menyemarakkan peringatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Pasuruan menggelar…

3 hari ago

Serah Terima Jabatan Komandan Yonzipur 10/2

Kota Pasuruan, Pasuruannews.com  — Lapangan Mako Yonzipur 10/Jaladri Palaka menjadi saksi moment bersejarah saat Letkol…

4 hari ago