Kakorlantas Polri Melepas Tim Ekspedisi Mudik RRI 2025

 

Jakarta ,Pasuruannews.com,- Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho bersama Direktur Utama LPP RRI Hendrasmo melepas tim Ekspedisi Mudik Radio Republik Indonesia (RRI) pada Selasa (18/3/2025).

Advertisement

 

Keberangkatan tim mudik ini mendapatkan apresiasi dari Irjen Pol Agus Suryonugroho atas peran RRI dalam mendukung kelancaran arus mudik melalui informasi yang akurat dan terkini bagi masyarakat.

 

“Saya menyampaikan apresiasi yang luar biasa atas laporan dari pimpinan bahwa sebanyak 351 reporter RRI telah turun ke lapangan untuk memberikan informasi kepada masyarakat. Keberadaan RRI yang tersebar di seluruh Indonesia tentunya sangat strategis dalam memberikan kontribusi bagi publik,” ujar Kakorlantas.

 

Lebih lanjut, Irjen Pol Agus menegaskan bahwa Korlantas Polri bersama seluruh pemangku kepentingan telah siap mengawal para pemudik dalam Operasi Ketupat 2025.

 

“Korlantas Polri dan stakeholder telah siap menyambut para pemudik dengan memastikan pengawalan yang optimal. Melalui Operasi Ketupat, kami berkomitmen untuk mewujudkan mudik yang aman, nyaman, tertib, serta memastikan seluruh pemudik selamat sampai tujuan,” pungkasnya.(Slh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Tasyakuran HUT Humas ke-74, Polres Pasuruan Gelar “Ngopi Bareng Awak Media”

Gempol, pasuruannews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-74, Polres Pasuruan menggelar…

1 hari ago

DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan Nasional 2025

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Hari Pahlawan Nasional - 10…

2 hari ago

Perwakilan Umat Hindu Disambut Hangat Ketua DPRD, PHDI Meminta Umat Hindu Diperhatikan

Pasuruan,pasuruannews.com - Sejumlah perwakilan umat hindu yang tergabung dalam Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Wanita…

2 hari ago

Sosialisasi Pencegahan Narkoba, HIV/AIDS, TBC, dan Malaria di Kelurahan Kauman: Wujud Kepedulian Bersama terhadap Kesehatan Masyarakat

Bangil, pasuruannews.com – Pemerintah Kelurahan Kauman menggelar kegiatan sosialisasi bertajuk “Pencegahan dan Pengendalian Bahaya Narkoba,…

3 hari ago

Pemkab Sidoarjo Gelar Pilkades Serentak 2026 di 80 Desa

Sidoarjo,pasuruannews.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo menetapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada tahun…

5 hari ago

Sidang Praperadilan Pembongkaran Makam di Winongan Di Tolak

Pasuruan,pasuruannews.com - Pengadilan Negeri (PN) Bangil menolak seluruh permohonan praperadilan yang diajukan tim kuasa hukum…

5 hari ago