Polres Trenggalek Gelar Pengobatan Gratis dan Berbagi Takjil Sambil Ngabuburit

 

TRENGGALEK ,Pasuruannews.com,-Polres Trenggalek Polda Jatim menggelar pengobatan gratis dan bagi-bagi takjil kepada masyarakat hingga disabilitas.

Advertisement

 

Warga tampak antuasias mengikuti kegiatan sambil ngabuburit menunggu berbuka puasa.

 

Suasana Pasar Pon Trenggalek yang awalnya sepi mendadak ramai.

 

Ratusan warga dan sejumlah komunitas secara bergiliran melakukan pemeriksaan kesehatan yang digelar kepolisian setempat.

 

“Alhamdulillah sore ini kami bisa mewujudkan salah satu program Kapolri, Ramadan tematik. Kami memberikan pelayanan kepada masyarakat sebaik mungkin berupa bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis dan pembagian takjil,” kata Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranudikarta. Senin (10/3/2025).

 

Tak hanya sekadar pemeriksaan, masyarakat juga mendapatkan obat secara cuma-cuma, sesuai dengan keluhan dan diagnosa dari dokter kepolisan.

 

“Semoga ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama bagi yang selama ini jarang untuk mengakses layanan kesehatan,” ujarnya.

 

Menurutnya, selain diikuti masyarakat umum, bakti sosial tersebut juga diikuti oleh sejumlah kelompok disabilitas tunarungu dan wicara, ojek online dan tukang becak.

 

Setelah mengikuti rangkaian pemeriksaan kesehatan, Kapolres membagikan ratusan paket takjil dan makanan berbuka puasa.

 

Salah seorang warga Nur Hadi mengaku cukup terbantu dengan adanya pemeriksaan kesehatan gratis, karena bisa sambil ngabuburit.

 

“Tadi diperiksa tekanan darah ternyata agak tinggi. Alhamdulillah dapat obat juga. Ini tadi pas jalan-jalan ngabuburit ada pemeriksaan kesehatan, ya ikut,” kata Nur. (Soleh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Dewas RSUD Bangil dan Grati Periode 2026-2030 Dikukuhkan, Rusdi Sutejo Berharap Sinergi Untuk Meningkatkan Pelayanan Kesehatan

Raci, Pasuruannews.com - Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo Kukuhkan Dewan Pengawas (Dewas) Badan Layanan Umum Daerah…

2 hari ago

Menko Polkam Temui Pengungsi Kabupaten Agam dan Prajurit yang Bangun Hunian Sementara Korban Bencana

Sumatera Barat, Pasuruan news.com -  Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam RI) Jenderal…

3 hari ago

Panen Jagung Serentak Kuartal I 2026 bersama Kapolri, Kapolres Pasuruan Tegaskan Komitmen Ketahanan Pangan

Wonorejo, Pasuruannews.com— Polsek Wonorejo bersama jajaran Polres Pasuruan mengikuti kegiatan panen jagung serentak kuartal I…

3 hari ago

PPWI dan Dubes Aljazair Gelar Pertemuan Silaturahmi Bahas Kerja Sama Sosial Budaya

Jakarta, Pasuruannews.com - Dalam suasana hangat dan penuh keakraban, Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) menggelar…

4 hari ago

Rusdi Sutejo Melantik 297 Pejabat di Lingkungan Kabupaten Pasuruan dan Dinas Baru di Kabupaten Pasuruan

Pasuruan, Pasuruannews.com- Bupati Rusdi Sutejo melantik 297 pejabat di lingkungan Kabupaten Pasuruan. Dari 297 pejabat…

4 hari ago

Fosil Pertama dari Periode Evolusi Manusia Ditemukan di Maroko

Casablanca, pasuruannews.com- Fosil pertama dari periode evolusi manusia yang selama ini masih belum terpahami yang…

5 hari ago