Mendukung Asta Cita Polsek Sukorejo Bersama Gapoktan Tanam Jagung di Karangsono untuk Ketahanan Pangan

 

PASURUAN ,Pasuruannews.com,- Polsek Sukorejo bersama Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Rukun Makmur menggelar kegiatan penanaman jagung di Desa Karangsono, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, pada Sabtu (8/3/2025).

Advertisement

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari Implementasi Asta Cita Presiden RI dalam program ketahanan pangan, khususnya pemanfaatan lahan produktif.

 

Kapolsek Sukorejo, AKP Marti, S.H., M.H., mengatakan bahwa Polsek Sukorejo mendorong petani agar lebih produktif dalam mengelola lahan.

 

“Kami ingin memberikan motivasi kepada masyarakat agar memanfaatkan lahan secara optimal. Selain itu, kami juga siap mendampingi dan memberikan solusi jika ada kendala yang dihadapi petani,” ujar AKP Marti.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Polsek Sukorejo, Kepala Desa Karangsono H. Mohamad Alim, S.E., Kasi Pelayanan Desa Karangsono Jamburi, serta Ketua Gapoktan Rukun Makmur, Nuryantoro, beserta anggota. Penanaman dilakukan di lahan kas desa seluas 8.300 meter persegi yang dikelola oleh petani setempat.

 

Kapolres Pasuruan, AKBP Jazuli Dani Iriawan, mengapresiasi langkah Polsek Sukorejo dalam mendukung ketahanan pangan lokal.

 

“Inisiatif ini sejalan dengan program pemerintah untuk memperkuat sektor pertanian di tingkat desa. Kami berharap panen nanti bisa memberikan hasil yang maksimal dan meningkatkan kesejahteraan petani,” kata AKBP Jazuli.

 

Selain sebagai bentuk dukungan terhadap petani, Polsek Sukorejo juga berperan sebagai pendamping dan problem solver dalam upaya pemanfaatan lahan secara efektif.

 

Saat ini, sebagian lahan sudah ditanami, sementara sisanya masih dalam proses penanaman dari persemaian. Diharapkan, hasil panen nanti dapat memenuhi kebutuhan pangan dan memiliki nilai jual yang baik di pasaran.(Soleh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Polres Magetan Tindak Tegas Premanisme, 3 Kasus Berhasil Diungkap dalam Operasi Pekat Semeru II 2025

MAGETAN ,Pasuruannews.com,- Dalam rangka Operasi Kepolisian Kewilayahan yang digelar secara serentak di seluruh Indonesia sejak…

3 jam ago

Polisi Berhasil Ungkap Curanmor di Swalayan Probolinggo Tersangka Kakak-Beradik Diamankan

PROBOLINGGO, Pasuruannews.com,- Setelah melakukan penyelidikan, Satreskrim Polres Probolinggo Polda Jatim berhasil membekuk pelaku spesialis pencurian…

3 jam ago

Tindak Tegas Perjudian Polres Mojokerto Bongkar Arena Sabung Ayam

MOJOKERTO ,Pasuruannews.com,- Kapolres Mojokerto AKBP Ihram Kustarto memimpin langsung pembakaran 2 arena judi sabung ayam.…

3 jam ago

Polres Pasuruan Gencarkan Patroli Malam, Cegah Premanisme dan Geng Motor Oprasi Pekat ll semeru 2025

Pasuruan ,Pasuruannews.com,-Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Polres Pasuruan melaksanakan patroli malam dalam Operasi…

4 jam ago

Semarak Memperingati Hari Pendidikan Nasional, PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Terima Kunjungan Edukatif SMK Al-Falahiyah

KETERANGAN PERS NO.012/RELEASE/PLNIPBLT/2024L Tangerang - Pasuruannews.com Lontar, 6 Mei 2025 - PLN Indonesia Power UBP…

4 jam ago

Polres Situbondo Amankan 7 Tersangka Pengeroyokan di Sumberejo Banyuputih

SITUBONDO ,Pasuruannews.com,- Satreskrim Polres Situbondo Polda Jatim mengamankan 7 orang warga yang diduga terlibat kasus…

1 hari ago