Hadirnya Khofifah, Begini Penjelasan Pj. Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Pasuruan

PASURUAN – pasuruannews.com

Kehadiran Khofifah Indar Parawansa yang merupakan Ketua PP Muslimat NU di Pasuruan adalah murni menghadiri undangan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan pelantikan PAC, Ranting Muslimat NU se-cabang Kabupaten Pasuruan, pada Minggu (29/9/24).

Advertisement

Hal itu diutarakan langsung oleh Wiwik Winarningsih selaku penyelenggara dan Pj. Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Pasuruan, pada Kamis (3/10/24).

“Karena ini momen maulid nabi, maka kami mengundang Ketua PW Muslimat NU Jatim dan juga Ibu Khofifah dalam hal ini sebagai personal untuk mauidhoh hasanah. Tetapi kami memaklumi bahwa karena saat ini musim kampanye tentunya di dalam kegiatan itu tidak ada unsur kampanye,” ucapnya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut menggunakan fasilitas gedung milik negara, tentunya tidak boleh untuk kampanye. Dan kedua dirinya mengundang Pj Bupati serta Sekda, karena itu murni kegiatan maulid nabi Muhammad dan pelantikan.

Diketahui, semua peserta yang dilantik memakai baju muslimat, dan tidak ada satupun yang memakai atribut kampanye atau partai.

“Saya perlu mengklarifikasi, sama sekali tidak ada unsur kampanye, tidak ada atribut kampanye dan tidak ada unsur mengajak dan mengampanyekan ibu Khofifah sebagai calon gubernur. Semata-mata beliau kita undang sebagai narasumber dalam mauidhoh hasanah, karena beliau merupakan pucuk pimpinan muslimat NU,” jelasnya.

Terlebih Wiwik Winarningsih juga menyatakan bahwa pihaknya mempunyai rekaman seluruh rangkaian kegiatan. ( HR )

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Kapolres Pasuruan Bersama Kajari Kabupaten Pasuruan musnahkan barang bukti hasil kejahatan di wilayah Hukum Pasuruan.

PASURUAN,Pasuruannews.com,– Sejumlah fokompimda Kabupaten Pasuruan berkumpul di Kantor kajari Kabupaten Pasuruan untuk menyaksikan memusnahan barang…

17 jam ago

PT Mega Marine Pride,di kunjungi oleh paslon Gubernur jatim Hj. Khofifah Indar Parawangsa.

Pasuruan - pasuruannews.com Team sukses,Relawan dan pemenangan serta pendukungnya dari  pasangan calon Gubernur jawatimur no…

19 jam ago

Letkol Arh Noor Iskak ST Dandim 0819 Pasuruan menghadiri Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan Secara…

2 hari ago

Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada serentak 2024 di Gelar oleh KPU Kabupaten Pasuruan,Memperkuat Kepercayaan Publik dalam Pelaksanaan Demokrasi dengan Tepat dan Akurat.

Pasuruan - pasuruannews.com Menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) gubernur dan wakil gubernur, Bupati dan…

2 hari ago

Polres Pasuruan Gelar Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan Secara Serentak

PASURUAN – pasuruannews.com Polres Pasuruan melaksanakan kegiatan Launching Gugus Tugas Ketahanan Pangan secara serentak melalui…

2 hari ago

Polres Pasuruan Kota Gelar Nobar Timnas Indonesia Vs Saudi Arabia, Upaya Cooling System di Pilkada 2024

KOTA PASURUAN,Pasuruannews.com,– Jelang Pencoblosan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan digelar pada 2024,…

2 hari ago