Polres Lumajang Dirikan Tenda Darurat dan Pos Tanggal Bencana Erupsi Gunung Semeru

Lumajang, Pasuruannews.com — Polres Lumajang Polda Jatim mendirikan tenda darurat dan Pos Tanggap Bencana di jalur Piket Nol, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang.

Pos dan tenda darurat yang didirikan oleh Polisi pascaerupsi sejak Kamis (20/11/2025) itu untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat.

Advertisement

Pendirian pos darurat ini menjadi langkah awal dalam upaya penanganan situasi darurat serta memastikan kebutuhan warga dapat terlayani dengan baik.

Kapolres Lumajang AKBP Alex Sandy Siregar, S.I.K., M.H., melalui Kasubsi Sihumas Polres Lumajang Ipda Untoro, S.H., menjelaskan bahwa tenda pos tanggap bencana ini difungsikan sebagai pusat koordinasi sekaligus titik layanan informasi, evakuasi, hingga distribusi bantuan.

Kehadiran posko ini diharapkan dapat membantu proses penanganan bencana agar lebih terarah dan responsif.

“Tenda darurat ini kami dirikan segera setelah laporan erupsi diterima. Polres Lumajang berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat, memastikan keselamatan warga, serta memberikan pelayanan terbaik dalam situasi apa pun,” ujarnya, Sabtu (22/11/2025).

Selain sebagai pusat informasi, pos tanggap bencana ini juga menjadi area singgah bagi warga yang membutuhkan bantuan cepat, termasuk pertolongan pertama, pendataan korban, dan pengamanan lingkungan.

Personel kepolisian tampak siaga di lokasi, memastikan aktivitas penanganan bencana berjalan aman dan kondusif.

Dengan berdirinya tenda pos tanggap bencana ini, Polres Lumajang Polda Jatim menegaskan kesiapsiagaannya dalam menghadapi setiap perkembangan situasi Gunung Semeru (Red)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Sebanyak 620 Honorer Lingkup Kabupaten Pasuruan Diangkat Menjadi PPPK Paruh Waktu

Raci, Pasuruannews.com - Hari bahagia menyelimuti 620 Para pegawai Honorer Pemkab Pasuruan. Kini nasib 620…

4 hari ago

PLN Indonesia Power UBP Lontar Dukung Program Tamasya, Puluhan Anak Dapatkan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Tangerang - Pasuruannews.com Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung tumbuh kembang anak sejak usia dini, UBP…

4 hari ago

Betonisasi Jalan Kureksari-Kepuhkiriman Tuntas, Mulai Bisa Dilewati

Sidoarjo, Pasuruannews.com- Jalan Kureksari-Kepuhkiriman mulai bisa dilewati, Senin (29/12/2025). Itu karena proyek Betonisasi Jalan Kureksari-Kepuhkiriman…

4 hari ago

Libur Bersama Hari Kedua, Polres Pasuruan Antisipasi Lonjakan Pengunjung Wisata Cimory Prigen

Prigen, Pasuruannews.com— Memasuki hari kedua cuti bersama, arus kunjungan wisata di kawasan Dairyland Farm Theme…

6 hari ago

DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru 2026

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Natal dan Tahun Baru 2026…

1 minggu ago

Wujud Menjaga Pelestarian Lingkungan, DPC PKB Kabupaten Pasuruan Tanam 1000 Bibit Pohon

Gempol, pasuruannews.com - Hutan sebagai jantung bumi, sebagai wujud menjaga kelestarian alam dan mengantisipasii bencana…

1 minggu ago