Olahraga Bersama Warnai Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Mapolres Pasuruan

Pasuruan ,Pusuruannews.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Pasuruan menggelar kegiatan olahraga bersama yang berlangsung meriah dan penuh semangat pada Selasa pagi, 24 Juni 2025. Acara yang digelar di Lapangan Sarja Arya Racana, Mapolres Pasuruan, Jl. Dr. Soetomo No. 2 Bangil ini diikuti oleh berbagai unsur Forkopimda serta jajaran Polres Pasuruan.

 

Advertisement

Kegiatan dimulai pukul 06.30 WIB dengan pembukaan dan sambutan dari Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan, S.I.K., M.Tr.Opsla. Dalam sambutannya, ia menyampaikan terima kasih atas partisipasi semua pihak dan menekankan pentingnya momen olahraga bersama sebagai bentuk sinergi lintas institusi serta upaya menjaga kesehatan dan kekompakan. “Hari ini kita tidak hanya berolahraga, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar instansi untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah,” ujarnya.

 

Tampak hadir Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Pasuruan Benny Sudarsono, S.H., M.H., Danramil Gondangwetan Kapten Inf Hadi Erlanto, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Fery Hary Ardianto, S.H., Wakapolres Kompol Andy Purnomo, S.H., M.H., serta para pejabat utama Polres Pasuruan.

 

Rangkaian acara meliputi jalan sehat, senam bersama, pembacaan doa, serta hiburan dan pembagian doorprize yang semakin memeriahkan suasana. Kegiatan berlangsung hingga pukul 09.30 WIB dalam kondisi aman, tertib, dan penuh antusiasme.

 

Kegiatan ini tidak hanya bersifat seremonial, namun menjadi wadah strategis mempererat hubungan antar lembaga penegak hukum dan instansi vertikal di Kabupaten Pasuruan. Sinergitas ini diharapkan mampu memperkuat kolaborasi dalam menjaga keamanan dan penegakan hukum yang kokoh di wilayah setempat.(Slh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Kepala Dispendikbud: Pemerataan Pendidikan di Kabupaten Pasuruan Terus Digenjot Lewat Pembentukan PKBM Baru

Pasuruan,pasuruannews.com,– Pemerintah Kabupaten Pasuruan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan akses pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat,…

20 jam ago

Cak OFi Apresiasi Pengangkatan Brigjen Wira Satya Putra sebagai Dirtipidum Bareskrim: Figur Polisi Tegas, Humanis, dan Berintegritas

Jakarta — Pasuruannews.com, Ketua Umum Barisan Ksatria Nusantara (BKN), Cak OFi, menyampaikan ucapan selamat dan…

2 hari ago

Pabrik Aqua Gondan Wetan Digeruduk Massa, Dianggap Iklan Tidak Sesuai Ekspektasi Publik

Gondang Wetan,pasuruannews.com – Lembaga Perlindungan Konsumen (LPK) se-Pasuruan Raya yang dikoordinatori H. Sugeng Samiaji menggelar…

2 hari ago

Perwakilan Siswa SD se-Kabupaten Pasuruan Ikuti Lomba Bertutur Oleh Dinas Perpustakaan dan kearsipan kabupaten Pasuruan

Pasuruan,pasuruannews.com - Banyak Cara dari Dinas Perpustakaan dan kearsipan Kabupaten Pasuruan untuk meningkatkan minat baca…

3 hari ago

Sindir Cak Imin, Cak OFi: “Jangan Bangun Narasi yang Benturkan UMKM dengan Indomaret dan Alfamart

Jakarta - Pasuruannews.com Pernyataan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) yang…

3 hari ago

Momentum Hari Sumpah Pemuda ke-97, Khofifah Pimpin Upacara di Pasuruan

Pasuruan, pasuruannews.com - Peringatan Sumpah Pemuda ke-97, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memimpin langsung…

4 hari ago