Kapolres Pasuruan Mengikuti Upacara Virtual Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2021

PASURUAN.Pasnews.com – Dalam rangka menyambut Hari Kesaktian Pancasila pada tanggal 1 Oktober 2021, Kapolres Pasuruan AKBP Erick Frendriz, S.I.K., M.Si. bersama Forkopimda Kabupaten Pasuruan mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila yang dilakukan secara virtual yang di pimpin oleh Presiden Republik Indonesia Ir.H.Joko Widodo, bertempat di Pendopo Kabupaten Pasuruan.

Penyelenggaraan upacara Hari Kesaktian Pancasila 2021 ini digelar pada hari Jum’at tanggal 1 Oktober 2021 dimulai pukul 08.00 sampai dengan 08.35 WIB. Tema Hari Kesaktian Pancasila 2021 ini adalah “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila”. Untuk tahun ini, upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila di tingkat daerah sudah dapat dilakukan secara langsung dan juga dapat diikuti secara virtual, dengan format yang lebih sederhana atau minimalis dan tetap menerapkan SOP protokol kesehatan agar terhindar dari wabah COVID-19.

Advertisement

Upacara diawali dengan laporan pelaksanaan upacara Hari Kesaktian Pancasila oleh inspektur upacara. Selanjutnya dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Presiden Ir. Jokowi selaku inspektur upacara secara virtual.

“Untuk mengenang jasa para pahlawan utamanya para pahlawan-pahlawan revolusi, mengheningkan cipta dimulai,” ucap Presiden Jokowi yang hadir di Monumen Pancasila Sakti, Jalan Raya Pondok Gede, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Jum’at (1/10/2021).

Kapolres Pasuruan sangat mendukung dengan terselenggaranya upacara secara virtual ini karena masa pandemi yang belum usai demi keselamatan bersama.

“Meskipun upacara hari kesaktian Pancasila dilakukan secara virtual namun tidak mengurangi sedikitpun rasa patriotisme kami terhadap para Pahlawan yang telah gugur membela negara tercinta ini. Dan semoga kedepannya Pancasila selalu menjadi ideologi bangsa untuk memajukan negara demi kesejahteraan bersama”, terangnya (AN)

TIM Redaksi

Recent Posts

Pemkab Pasuruan Siapkan Dana Untuk Antisipasi Kekeringan Dengan Pembangunan Jaringan Irigasi

PASURUAN,pasnews.com- Di beberapa desa atau kecamatan di kabupaten pasuruan Tidak sedikit rumah tangga di Kabupaten…

2 hari ago

Gabungan Wartawan Pasuruan Raya Bersatu, Menolak Dengan Tegas, Revisi UU Penyiaran Tahun 2002

PASURUAN,pasnews.com– Rancangan UU yang digagas oleh Lembaga Legislatif (Komisi I DPR RI) terkait revisi UU…

3 hari ago

Tujuh Parpol Komitmen, Koalisi Mojokerto Bersatu (KMB) Segera Di deklarasikan

MOJOKERTO,pasnews.com-Perkumpulan Partai Partai Non Parlemen ( partai yang tidak mempunyai kursi di DPRD Kab Mojokerto…

1 minggu ago

Polisi Berhasil Amankan Tersangka Pencuri Penambat Besi Rel Kereta Api Di Pasuruan

PASURUAN,pasnews.com-Pencurian besi penambat Rel atau DE Clip Kereta Api (KA) di Area Rel KA Daerah…

2 minggu ago

Ciptakan Situasi Kondusif, Polres Pasuruan Melaksanakan Pengamanan Pertandingan Liga 3 PSSI Jatim

PASURUAN,pasnews.com- Ciptakan kondusifitas, Polres Pasuruan melaksanakan pengamanan Pertandingan Kompetisi Sepak Bola Liga 3 PSSI Jatim…

2 minggu ago

Serunya Reuni SD Negeri Beji 2, Angkatan 1985

PASURUAN,pasnews.com- Alumni SD negeri Beji 2 di Desa Beji kecamatan Beji Kabupaten pasuruan ini patut…

3 minggu ago