FKUB Sumenep Sebut Kegiatan Sosial di Hari Bhayangkara ke – 79 Bukti Nyata Polri Untuk Masyarakat

SUMENEP ,Pusuruannews.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Sumenep menyampaikan ucapan selamat serta doa terbaik kepada Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

 

Advertisement

Ucapan ini disampaikan langsung oleh Ketua FKUB Sumenep, KH. Achmad Qusyairi Zaini, S.S., mewakili seluruh tokoh lintas agama di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur.

 

Selain itu, Ketua FKUB Sumenep juga mengapresiasi Polres Sumenep Polda Jatim dalam mengisi peringatan Hari Bhayangkara ke -79 dengan kegiatan yang berorientasi kepada kegiatan sosial.

 

Menurut KH. Achmad Qusyairi Zaini, dengan kegiatan itu, Polri pada umumnya dan Polres Sumenep Polda Jatim khususnya telah membuktikan bahwa pengabdiannya untuk masyarakat bukan hanya soal keamanan dan penegakan hukum, namun juga kepedulian kesejahteraan masyarakat.

 

Dengan kegiatan sosial yang diselenggarakan oleh Polri dalam menyambut Hari Bhayangkara ke -79, menurut Ketua FKUB Kabupaten Sumenep adalah bukti nyata Polri untuk Masyarakat

 

“Bantuan Sosial dan Bakti kesehatan ini contoh nyata bahwa Polri peduli kesejahteraan dan kesehatan masyarakat yang ada di sekitarnya,” ungkap KH. Achmad Qusyairi Zaini, Minggu (22/6).

 

Ketua FKUB Kabupaten Sumenep ini juga mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-79 dan mendoakan Polri semakin profesional dan dicintai masyarakat.

 

“Atas nama pribadi dan Forum Kerukunan Umat Beragama,saya ucapkan selamat hari Bhayangkara ke -79, semoga Polri semakin profesional, dicintai masyarakat, dan senantiasa menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan serta kedamaian bangsa,” ungkapnya.

 

Ia menyampaikan ucapan tersebut merupakan bentuk dukungan FKUB terhadap peran vital Polri dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan keharmonisan antarumat beragama di tengah masyarakat.

 

Menurutnya peringatan Hari Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2025 menjadi momen penting untuk merefleksikan dedikasi Polri dalam mengayomi dan melayani.

 

Sebagai wadah sinergi antarumat beragama, FKUB menegaskan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan Polri dalam memperkuat persatuan dan menciptakan suasana yang aman dan damai di Kabupaten Sumenep.

 

“Kami berharap kerja sama ini terus berlanjut demi Indonesia yang rukun, tenteram, dan berkemajuan,” pungkas KH. Achmad Qusyairi Zaini. (Slh)

Advertisement
TIM Redaksi

Recent Posts

Tasyakuran HUT Humas ke-74, Polres Pasuruan Gelar “Ngopi Bareng Awak Media”

Gempol, pasuruannews.com - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-74, Polres Pasuruan menggelar…

2 hari ago

DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan Nasional 2025

Segenap Pimpinan, Anggota dan Sekretariat DPRD Kota Pasuruan Mengucapkan: Selamat Hari Pahlawan Nasional - 10…

2 hari ago

Perwakilan Umat Hindu Disambut Hangat Ketua DPRD, PHDI Meminta Umat Hindu Diperhatikan

Pasuruan,pasuruannews.com - Sejumlah perwakilan umat hindu yang tergabung dalam Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Wanita…

3 hari ago

Sosialisasi Pencegahan Narkoba, HIV/AIDS, TBC, dan Malaria di Kelurahan Kauman: Wujud Kepedulian Bersama terhadap Kesehatan Masyarakat

Bangil, pasuruannews.com – Pemerintah Kelurahan Kauman menggelar kegiatan sosialisasi bertajuk “Pencegahan dan Pengendalian Bahaya Narkoba,…

4 hari ago

Pemkab Sidoarjo Gelar Pilkades Serentak 2026 di 80 Desa

Sidoarjo,pasuruannews.com — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo menetapkan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada tahun…

6 hari ago

Sidang Praperadilan Pembongkaran Makam di Winongan Di Tolak

Pasuruan,pasuruannews.com - Pengadilan Negeri (PN) Bangil menolak seluruh permohonan praperadilan yang diajukan tim kuasa hukum…

6 hari ago